LOMBOK DENGAN TIGA PESONANYA

Beruntung sekali pernah menginjakkan kaki di pulau Lombok, meskipun bukan kelahiran pulau ini. Hampir 2,5 tahun berada di Lombok untuk urusan tugas dan pekerjaan, membuat saya cukup akrab dengan pulau seribu masjid ini. Karena disela waktu-waktu senggang masih sempat mengintip pesona wisata Lombok yang sekarang sudah mulai naik daun. Menurut saya ada 3 hal yang paling menarik tentang Lombok:

  • Pesonan pantainya yang indah
  • Budidaya mutiaranya
  • Dan yang terakhir keindahan kain tenunnya.

 

PANTAI MAWUN – LOMBOK

Dari sekian banyak pantai indah di pulai Lombok, saya terpesona juga dengan pantai Mawun. Salah satu panorama pantai di pulau Lombok yang belum banyak tersentuh oleh modernisasi adalah pantai Mawun. Lokasinya di desa Tumpak, Kecamatan Pujuk, Kabupaten Pulau Lombok Tengah. Beragam panorama eksotis bisa kita temui di sekitar kawasan pantai ini. Hamparan pasir pantai yang berwarna putih dengan keadaan pantai yang bersih dari sampah, membuat airnya terlihat jernih berwarna biru sejauh mata memandang, Karakteristik ombak di pantai Mawun memang tidak terlalu besar, tetapi dasar pantainya cukup curam. Pantai ini diapit oleh dua pantai lainnya yaitu pantai Kuta Lombok dan pantai Selong Belanak Lombok. Pantai Mawun termasuk salah satu travel spot unik di Indonesia yang pas buat  break bareng orang-orang tercinta, berkat panorama alamnya yang masih alami.

Slideshow ini membutuhkan JavaScript.

 

MUTIARA LOMBOK

Agaknya Indonesia patut berbangga memiliki pulau Lombok. Karena dari tempat inilah pesona keindahan mutiaranya terkenal sampai ke seluruh dunia. Keunggulan mutiara Lombok memang sudah diakui dunia, bahkan sudah di eksport ke luar negeri dengan harga yang cukup tinggi. Jika dibandingkan dengan mutiara Tihiti dan mutiara Akoya, mutiara dari pulau Lombok tetap yang terbaik. Meskipun kedua mutiara dari Thiti dan Akoya berkwalitas bagus dan sulit ditemukan, namun mutiara Lombok lebih digemari orang. Keunggulan mutiara Lombok karena mutiara yang dihasilkan besar-besar dan kilaunya sangat indah. Inilah alasannya mengapa mutiara di pulau Lombok tetap menjadi pilihan semua orang, baik dalam maupun luar negeri. Harga yang tinggi memang sebanding dengan keindahan mutiara dari pulau Lombok.

semua khas lombok (mutiara4)

Di pulau Lombok banyak dijumpai pengrajin mutiara yang menghasilkan mutiara terbaik. Mutiara di pulau Lombok dihasilkan dari budidaya mutiara air laut dan budidaya mutiara air tawar. Sampai sekarang masih dilakukan pembudidayaan mutiara disana. Budidaya mutiara dengan air laut menghasilkan mutiara laut, sementara budidaya mutiara air tawar menghasilkan mutiara yang disebut mutiara air tawar. Daerah penghasil mutiara di Pulau Lombok ada di wilayah Sekotong dan Gili. Untuk pengrajin mutiaranya banyak kita jumpai di daerah Sekarbile. Disana kita bisa mendapatkan perhiasan mutiara dengan berbagai macam model dan harga yang bisa ditawar.

 

KAIN TENUN LOMBOK

Setelah mengintip pantai Mawun dan mutiara Lombok, saatnya mengenal banyak hal tentang kain tenunnya. Di Lombok kain tenun mewarnai perjalanan hidup seorang anak manusia, sejak ia dilahirkan hingga meninggal dunia. Lebih-lebih bagi orang sasak. Menurut orang Sasak yang merupakan penduduk asli pulau Lombok, kain tenun sangat berkaitan dengan banyak aspek dalam budaya mereka. Sampai-sampai untuk menenunpun harus didahului dengan upacara adat terlebih dahulu, meskipun sekarang ini ritual tersebut sudah tak lagi dijalankan. Terkecuali di beberapa daerah yang menjadi tempat pembuatan kain Umbaq.

Slideshow ini membutuhkan JavaScript.

Menurut penuturan budayawan Lombok  L  Agus Fathurrahman,  seorang bayi yang lahir di Lombok akan dibuatkan tenun Umbaq. Tenun Umbaq merupakan kain tenun bermotif garis-garis dengan rumbai, yang diikat dengan kepeng bolong atau uang logam berlubang. Kain yang dipakai untuk menggendong anak ini sebagai simbol kasih sayang dan penuntun hidup. Kain inilah yang nantinya akan dipegang (disimpan) si anak hingga ia dewasa dan meninggal dunia.

Di Pulau Lombok kain tenun masih dipakai dalam upacara adat seperti pada acara peraq api atau puput pusar bayi, berkuris (mencukur rambut bayi), sorong serah aji krama (penyerahan kain tenun dari keluarga mempelai pria kepada keluarga istri), dan besunat (khitan). Sementara dalam kehidupan sehari-hari, kain tenun dipakai untuk menggendong anak, selimut, beribadah, dan penutup jenazah.  Serunya lagi di desa Sukarara Kecamatan Jonggat Kabupaten Lombok Tengah, perempuan baru diperbolehkan menikah kalau sudah pandai menenun. Memang begitulah peraturan adat yang berlaku disana. Mereka disyaratkan bisa menenun setidaknya satu helai kain, yang nantinya kain tenun tersebut akan diberikan kepada calon suami. Jika hal tersebut dilanggar, sang perempuan tersebut akan dikenakan denda berupa uang maupun hasil panen padi.

Ratna Panggabean seorang dosen Program Studi Kriya jurusan Seni Rupa dan Desain yang mendalami tenun Lombok dari Institut Teknologi Bandung mengatakan, “Sebagaimana di daerah lain, ragam hias tenun di Lombok banyak dipengaruhi unsur kepercayaan dan lingkungan sekitar. Jadi pada masa awal muncul bentuk-bentuk ragam hias manusia, fauna, dan flora sebagai hasil pengaruh animisme dan dinamisme serta agama Hindu. Setelah Islam masuk, ragam hias menghindari bentuk makhluk hidup. Namun beberapa ragam hias menunjukkan terjadinya akulturasi, seperti motif bunga lotus pada bagian dalam segi enam subahnale.”

Dalam buku Kain Tenun Tradisional Nusa Tenggara karya Suwati Kartiwa disebutkan, kain tenun Lombok mewarisi beberapa ciri yang sama dalam hal corak dan warna dengan tenun Bali, terutama yang berkembang di bagian barat Lombok. Namun, corak hias Lombok tidak sebesar Bali dan tidak pernah pula memakai benang emas.

Di pulau Lombok kegiatan menenun ini masih banyak menggunakan cara tradisional (klasik). Jadi alat tenun yang dipakai masih menggunakan bahan-bahan  dari kayu, cara pengoperasiannya  juga masih manual banget. Para penenun kain biasanya duduk di tanah beralaskan tikar/kain atau di sebuah balai-balai dengan kaki diselonjorkan lurus kedepan. Tujuannya untuk mempermudah mereka dalam proses menenun kain tersebut. Alasan utamanya mereka masih menggunakan cara-cara tradisional dalam menenun disamping untuk menjaga adat istiadat, budaya dan kearifan lokal, yang terpenting dari itu juga sebagai daya tarik wisata. Nyatanya teori tersebut memang benar-benar terbukt mampu menyedot animo wisatawan lokal maupun manca negara untuk datang dan berkunjung.

Slideshow ini membutuhkan JavaScript.

Pembuatan kain tenun secara klasik atau tradisional ini diawali dengan mempersiapkan pembuatan benang, berikut pembuatan zat warnanya juga. Pembuatan benang secara tradisional menggunakan pemberat yang diputar-putar dengan jari-jari tangan. Sementara pemberatnya sendiri berbentuk seperti gasing yang terbuat dari kayu atau terakota. Untuk bahan membuat benang mengggunakan kapas, kulit kayu, serat pisang, serat nanas, daun palem dan lain sebagainya. Untuk pembuatan zat warnanya sendiri terdiri dari dua warna yaitu biru dan merah. Warna biru didapatkan dari indigo/Mirinda Citrifonela/mengkudu. Selain menggunakan mengkudu sebagai bahan pewarna, mereka juga menggunakan pewarna dari bahan tumbuhan lain seperti kesumba (sono keling). Semakin kenal dengan kain tenun Lombok, semakin membuat kita sadar akan budaya luhur bangsa Indonesia lewat sisi kainnya. Kain tenun Lombok merupakan salah satu pesona keindahan Indonesia yang tidak pernah terbantahkan.

Slideshow ini membutuhkan JavaScript.

Ayo ke Lombok kawan dan temukan pesona unik lainnya di pulau seribu masjid itu. Jangan lupa bawa MIXAGRIP agar perjalanan kita selama di Lombok makin menyenangkan tanpa ganguan flu dan batuk yang menjengkelkan. Dan yang selalu mensupport saya agar sehat, fit dan prima terus selama menjalankan  tugas di Lombok adalah MIXAGRIP. Apalagi kondisi cuaca di Lombok dan  sekitarnya ini cukup terik karena merupakan daerah kepulauan. Jadi gangguan flu mudah menyerang kita. Tak jarang juga cuaca ekstrim disini menyebabkan kita terserang flu dan batuk sekaligus. Tapi selama ada MIXAGRIP, semuanya bisa diatasi dengan baik. Tinggal pilih MIXAGRIP Flu atau MIXAGRIP Flu dan Batuk, sesuai dengan gejala yang kita rasakan. MIXAGRIP……Cocok!

Slideshow ini membutuhkan JavaScript.

Catatan: selain dokumen pribadi, image kain tenun Lombok dan mutiaranya diambil dari https://www.facebook.com/khaspulaulombok/?ref=page_internal. Materi pendukung data lainnya diambil dari berbagai sumber

Tips cocok ala saya: KENALI BERBAUR DAN SINERGIKAN

Dipercaya atasan untuk menjalankan tugas dan pekerjaan di daerah terpencil memang sebuah tantangan tersendiri. Apalagi kalau lokasi tempat tugas kita yang baru tersebut harus menyebrangi pulau (luar pulau). Sebab kondisinya pasti akan jauh berbeda dengan tempat kita yang lama. Namun semua itu tidak harus jadi kendala besar, untuk terus maju dan menciptakan prestasi kerja sebaik mungkin.

Dari pengalaman pribadi yang sekarang ini sedang saya jalani, ternyata telah memberikan banyak masukan berharga ketika harus bertugas di luar pulau, untuk mewakili kepentingan kantor pusat tersebut. Kebetulan sekarang ini saya memang sedang bertugas di Lombok. Kalau dihitung-hitung sudah sekitar 2,5 tahun lamanya berada di kantor cabang ini. Awal-awal bertugas di sini memang banyak suka dukanya, karena jujur kondisi kantor cabang yang baru berbeda 180 derajat dengan kantor pusat (kantor lama). Semua itu memaksa saya harus banyak belajar dari lingkungan baru ini. Rasanya seperti berjalan dari titik nol lagi.

KEGIATAN BONGKAR MUAT - LEMBAR 6
Salah satu sisi pelabuhan Lembar – Lombok. Image: dokumen pribadi.

Namun pada akhirnya perjalanan waktu telah memberikan 3 hal smart yang bisa saya rangkum sebagai tips cocok ala saya, ketika harus menjalankan tugas di luar pulau. Semoga tips singkat dan sederhana ini bisa bermanfaat, minimal bagi mereka-mereka yang kebetulan juga akan atau sedang menjalankan tugas di luar pulau.

KENALI

Tinggal dilingkungan baru memaksa kita harus jadi pengamat yang baik. Semua itu wajib kita lakukan agar bisa MENGENALI sekaligus tahu, bagaimana kondisi riel dari lingkungan yang ada di sekitar kita tersebut. Yang pertama kali wajib kita kenali adalah budaya dan kearifan lokalnya. Sebab dengan tahu budaya serta kearifan lokalnya, membuat kita tahu seperti apa karakter orangnya. Hal ini sangat penting dan erat kalitannya dengan dunia kerja yang akan kita jalani nantinya bersama mereka.

Tiap daerah tentu punya adat dan kebiasaan yang berbeda-beda, karena semua itu sangat ditentukan oleh karekter masyarakat yang berdiam di  lokasi tersebut. Dengan mengenali karakter orangnya membuat kita bisa menentukan sikap dan memilih strategi yang tepat, saat harus berinteraksi dengan mereka di kantor atau berurusan dengan pekerjaan sehari-hari. Dengan  mengenali karakter orang  ada di lingkungan baru, bermanfaat juga untuk meminimalisir kres (bersinggungan satu dengan lainnya) ketika berada di meja kerja. Atmosfir dunia kerja yang sangat kondusif penting sekali artinya, untuk menunjang sekaligus menciptakan prestasi kerja sebaik mungkin. Sebab disadari atau tidak, keberadaan kita di tempat baru ini untuk mewakili kepentingan kantor pusat (kantor lama).

MIXAGRIP - PAERAN 1
Suasana morning briefing. Image: dokumen pribadi.

BERBAUR

Berada di lokasi/lingkungan kerja yang baru, juga menuntut kita harus pandai berbaur dengan masyarakat sekelilingnya. Kemampuan beradaptasi dengan cepat dan baik, ikut menentukan kenyamanan kita sendiri saat menjalankan tugas dilingkungan baru tersebut. Jangan meng-eksklusifkan diri lalu memandang sebelah mata pada keberadaan yang lain. Karena hal tersebut justru membuat kita dijauhi. Ujung-ujungnya nanti  pasti akan berimbas pada pekerjaan. Harus diingat bahwa saat menjalankan tugas dan pekerjaan di kantor, kita semua merupakan satu team besar. Jadi tidak boleh ada yang merasa lebih hebat dari lainnya. Karena sejujurnya sukses dan tidaknya sebuah pekerjaan yang kita jalankan nantinya, akan sangat ditentukan oleh kerja sama team (saling support).  Dan semua itu bisa terwujud kalau kita pandai BERBAUR dengan lingkungan baru di tempat kita bertugas. Tentu disesuaikan dengan kapasitas masing-masing.

MIXAGRIP - PAERAN 2
Suasana morning briefing. Image: dokumen pribadi.

SINERGIKAN

Sangat wajar kalau setiap lokasi pasti punya kelebihan dan kekurangan masing-masing. Begitu juga dengan lingkungan kerja kita yang baru tersebut. Asal kita tahu bagaimana mensinergikan semua kelebihan dan kekurangan yang ada, semua itu bisa jadi potensi untuk menciptakan prestasi kerja. Memaksimalkan potensi sebuah lingkungan kerja baru, sebenarnya bisa menjadi masukan untuk membuka peluang baru juga.

Kalau kita terbiasa berfikir secara positif, lingkungan kerja kita yang baru sebenarnya bisa memberikan ide-ide segar pada pekerjaan yang sedang kita tekuni. Berangkat dari kemampuan kita mengenali lingkungan baru dan sekaligus berbaur dengan baik didalamnya, pada akhirnya akan membuat kita jeli mengenali setiap peluang sekaligus potensi besar yang bisa disinergikan satu dengan lainnya. Bukan tidak mungkin potensi tersebut suatu saat nanti bisa jadi terobosan usaha baru bagi bendera perusahaan kita.

Saya percaya tidak ada yang diciptakan Allah sia-sia. Semua pasti ada manfaatnya bagi hidup dan kehidupan manusia. Seburuk apapun kondisi sebuah lokasi/lingkungan baru tersebut. Hanya saja terkadang kita terlanjur berfikir negative dengan kesan pertama yang terlihat oleh mata. Padahal kalau kita dalami dengan baik, sebenarnya banyak hal-hal menarik yang bisa kita manfaatkan disana.  Memang tidak mudah merangkum semua kelebihan dan kekurangan yang ada menjadi sebuah sinergi yang manis. Namun itu bukan berarti tidak bisa kita lakukan. Butuh kesungguhan dan totalitas kita untuk mewujudkan yang tidak mungkin menjadi nyata.

LEMBAR 1
Lingkungan kerja setiap harinya. Image: dokumen pribadi.

KENALI, BERBAUR DAN SINERGIKAN menjadi satu diantara begitu banyak hal-hal positif, yang bisa saya ambil hikmahnya selama bertugas di luar pulau ini. Dan yang selalu mensupport saya agar sehat, fit dan prima terus selama menjalankan  tugas di luar pulau ini adalah MIXAGRIP. Apalagi kondisi cuaca di Lombok dan sekitarnya ini cukup terik karena merupakan daerah kepulauan yang dikelilingi lautan besar.

MIXAGRIP - PAERAN 4
Produk MIXAGRIP COCOK andalan saya. Image: dokumen pribadi.

Jadi gangguan flu mudah menyerang kita. Tak jarang juga cuaca ekstrim disini menyebabkan kita terserang flu dan batuk sekaligus. Tapi selama ada MIXAGRIP, semuanya bisa diatasi dengan baik. Tinggal pilih MIXAGRIP Flu atau MIXAGRIP Flu dan Batuk, sesuai dengan gejala yang kita rasakan. MIXAGRIP……Cocok!  Semoga bermanfaat.

MIXAGRIP - PAERAN 6
MIXAGRIP COCOK – solusi tetap sehat. Image: dokumen pribadi.

DIASWEET SAHABAT YANG MANIS

Karena tiap hari kerjanya di lapangan (outdoor) dengan cuaca yang cukup panas dan bikin gerah, tak heran kalau kebutuhan akan air minum sangat tinggi. Jadi kalau pas break bawaannya ingin minum sebanyak-banyaknya. Apalagi disaat musim kemarau, seringkali softdrink jadi pilihan singkat buat ‘ngadem’. Tinggal pilih yang dingin dan disesuaikan dengan selera kita saat itu. Hmmm………memang seger banget ditenggorokan.

lembar-4

Suatu hari pas lagi medical cek up agak terkejut juga lihat hasil lap. Apalagi sang dokter sempat kasih warning untuk mengurangi gula dan yang manis-manis lainnya, agar tidak terkena diabetes. Akhirnya jadi mikir dan terus terang kepikiran juga soal diabetes, sebab komplikasinya bisa serius dan kemana-mana. Makanya sejak saat itu mulai concern untuk menjaga kesehatan dengan mengatur pola makan yang baik dan sehat. Termasuk urusan minumanya. Sadar punya kebiasaan yang tidak baik dengan urusan minuman ini. Banyak teman yang menyarankan untuk menggunakan Diasweet. Menurut mereka Diasweet punya varian produk yang sesuai dengan kebutuhan manis saya, khususnya untuk urusan minuman ini.

 

logobig

Ternyata memang benar kalau Diasweet punya varian produk yang bisa menunjang kebutuhan kita akan gula dan minuman manis lainnya. Ada DIASWEET low calorie sweetener. Diasweet Low Calorie Sweetener adalah pemanis buatan yang sehat, rendah kalori dan baik untuk penderita diabetes.

diasweet-sweetener-3-paeran

DIASWEET adalah sediaan pemanis yang praktis penggunaannya, mudah larut dalam berbagai minuman, tidak berwarna dan tidak berbau. Tiap sachet Diasweet memberikan rasa manis setara dengan satu sendok teh gula. Diasweet bisa digunakan untuk penderita diabetes atau orang yang membutuhkan makanan berkalori rendah.

Tersedia dalam kemasan:

  • Sachet (isi 50 sachet serbuk, @ 1 sachet berat bersih 1 gram). Tiap sachet Diasweet Sweetener powder mengandung 40 mg Aspartam
  • Pot (Berat bersih 9 gram, isi 100 butir @90 mg). Tiap tablet Diasweet Sweetener mengandung 18 mg Aspartam

Aspartam adalah pemanis buatan yang punya kekuatan manis 160 hingga 220 kali lebih tinggi daripada gula sukrosa. Penggunaan aspartam ditujukan untuk mengurangi jumlah kalori gula. Hasil riset yang dilakukan FDA (Food and Drug Administration) menyebutkan, aspartam masih dalam batas aman untuk manusia jika konsumsi per harinya sebanyak 50 mg/kg berat badan. Contohnya jika berat badan kita 50 kg, maka jumlah asupan aspartam per hari adalah 2500 mg. Jadi pengguna Diasweet Sweetener dapat menyesuaikan jumlah yang di konsumsi sesuai kebutuhan.

diasweet-sweetener-8-paeran

Dengan Diasweet Low Calorie Sweetener kita tetap dapat menikmati secangkir teh manis kesukaan kita. Sebab Diasweet Low calorie Sweetener ini adalah pemanis buatan yang sehat, rendah kalori dan rendah kolesterol. Jadi baik juga bagi penderita diabetes. Sekarang saya tidak perlu ragu lagi untuk mengkonsumsi minuman manis. Dengan Diasweet Low Calorie Sweetener (pemanis buatan yang sehat, rendah kalori dan baik bagi penderita diabetes ini), saya tetap dapat merasakan manisnya hidangan tanpa rasa cemas.

diasweet-sweetener-5-paeran

Komposisi Diasweet Low Calorie Sweetener: pemanis alami Manitol 960 mg/sachet, Aspartam 40 mg/sachet (ADI:40mg/kg berat badan). Tiap tablet Diasweet Sweetener mengandung 18 mg Aspartam. Gunakan Diasweet untuk memaniskan minuman kita. Simpan di tempat yang kering. Tidak digunakan untuk bahan yang akan dipanaskan.

diasweet-sweetener-9-paeran

Terus terang saya favorit sekali dengan Diasweet Low Calorie Sweetener ini. Sebab saat digunakan untuk membuat teh atau minuman lainnya, rasanya hampir sama dengan gula pasir biasa. Jadi seperti tidak sedang mengkonsumsi produk healthy saja. Teh, kopi, jus atau minuman favorit lainnya yang saya tambahkan Diasweet Low Calorie Sweetener kedalamnya, tetap berasa mantap dan nikmat di lidah. Kemasannya sangat praktis dan menawarkan varian yang cukup simple untuk dibawa kemana saja. Cocok buat orang-orang yang tergolong sibuk seperti saya.

diasweet-sweetener-7-paeran

 

Selain Low Calorie Sweetener, Diasweet juga punya varian produk Litesip Fruit Juice. Diasweet Litesip Fruit Juice adalah varian produk baru dari Diasweet Litesip yang merupakan minuman juice dari buah-buahan dan sayuran segar, diesktrasikan khusus sehingga menciptakan juice dengan rasa yang segar dan lezat.

Agaknya Diasweet Litesip Fruit Juice ini merupakan healthy produk yang benar-benar smart sebab:

  • Bentuknya yang cair membuat nutrisi yang dikandung dalam Diasweet Litesip Fruit Juice ini mudah diserap oleh tubuh.
  • Efisien untuk yang aktif dan tidak sempat mengkonsumsi buah tiap harinya.
  • Merupakan alternatif minuman sehat dibanding dengan minuman-minuman lainnya

Saya salut berat dengan Diasweet Litesip Fruit Juice ini. Inovasi barunya Diasweet ini benar-benar mantap di lidah. Jujur saya baru tahu kalau juice dari buah-buahan dan sayuran segar, yang diesktrasikan khusus ini mampu menciptakan juice dengan rasa yang segar dan lezat. Benar-benar nikmat. Kombinasi sayur dan buahnya mantap banget. Smart solusi buat mereka-mereka yang tidak suka buah dan sayur. Padahal buah dan sayur sangat menentukan tingkat kesehatan kita secara keseluruhan. Pilihan rasa yang ditawarkan Diasweet varian terbaru ini juga cukup beragam, jadi bisa pilih varian rasa yang sesuai dengan selera kita.

Dari tiga varian rasa yang ditawarkan yaitu:

  • Diasweet Litesip Red Fruit Juice
  • Diasweet Litesip Green Fruit Juice
  • Diasweet Litesip Yellow Fruit Juice,

saya paling suka dengan Diasweet Green Fruit Juice dan Diasweet Yellow Fruit Juice.

 

diasweet-litesip-yellow-fruit-juice-4-paeran

Diasweet Litesip Yellow Fruit Juice mengandung Antioksidan Lutein yang sangat baik menangkal radikal bebas, memperkuat system kekebalan tubuh, anti aging, anti kanker, serta menjaga kesehatan mata.

diasweet-litesip-yellow-fruit-juice-1-paeran

Diasweet Litesip Yellow Fruit Juice merupakan minuman dari sayur dan buah-buahan berwarna kuning (wortel, jeruk, pepaya). Minuman ini juga tinggi serat. Serat pangan dari chicory dapat membantu menurunkan kadar kolestreol  darah, jika disertai dengan diet rendah lemak jenuh dan rendah kolesterol. Serat pangan larut dari chicory juga membantu mempertahankan fungsi saluran  pencernaan.

diasweet-litesip-yellow-fruit-juice-5-paeran

Diasweet Litesip Yellow Fruit Juice ini tinggi serat (High Fiber) dan rendah gula (Low Sugar). Komposisi: Isomalt, Maltodekstrin, Jeruk 10%, Lidah Buaya 10 %, Serat Pangan Larut Inulin dar chicory, Wortel 5%, Pengatur keasaman Asam Sitrat, Garam, Pemanis Buatan Sukralosa 41mg/saji (ADI 15 mg/kg BB). Saran penyajian: larutkan 1 sachet Diasweet Litesip Yellow Juice ke dalam 200 ml air dingin, sajikan dan nikmati manfaat alaminya segera. Berat bersih: 120 gram (6 sachet @20 gram)

 

diasweet-litesip-green-fruit-juice-2-paeran

Diasweet Litesip Green Fruit Juice mengandung Antioksidan Lutein yang sangat baik menangkal radikal bebas, memperkuat system kekebalan tubuh, anti aging, anti kanker, serta menjaga kesehatan mata.

diasweet-litesip-green-juice-3-paeran

Diasweet Litesip Green Fruit Juice merupakan minuman dari sayuran berwarna hijau (brokoli, bayam) dan bauh nanas. Minuman ini juga tinggi serat serta bebas kolesterol, sehingga kita tetap bisa mengontrol gula darah. Mulai sekarang saya tidak mau lagi mengkonsumsi soft drink atau minuman bersoda lainnya. Serat pangan dari chicory dapat membantu menurunkan kadar kolestreol  darah, jika disertai dengan diet rendah lemak jenuh dan rendah kolesterol. Serat pangan larut dari chicory juga membantu mempertahankan fungsi saluran  pencernaan.

diasweet-litesip-green-fruit-juice-3-paeran

Diasweet Litesip Green Fruit Juice ini tinggi serat (High Fiber) dan rendah gula (Low Sugar). Komposisi: Isomalt, Maltodekstrin, Nanas 15%, Lidah Buaya 10%, Serat Pangan Larut Inulin dari chicory, Pengatur Keasaman Asam Sitrat, Wortel 1%, Garam, Perisa Artifisial Nanas, Bayam 0,2%, Brokoli 0,2%, Pewarna Alami Klorofilin, Tembaga kompleks CI 75810, Pemanis Buatan Sukralosa 22 mg/saji (ADI 15mg/kg BB). Saran penyajian: Saran penyajian: larutkan 1 sachet Diasweet Litesip Yellow Juice ke dalam 200 ml air dingin, sajikan dan nikmati manfaat alaminya segera.  Berat bersih: 120 gram (6 sachet @20 gram).

Saya biasanya menikmati segelas Diasweet Litesip Yellow Fruit Juice atau Green Fruit Juice ini dalam kondisi dingin setelah pulang beraktifitas. Kesegaran Diasweet Litesip Fruit yang masuk di tenggorokan membuat saya kembali fresh dan bisa mereduce kelelahan kita, setelah beraktifitas seharian di luar rumah. Dapat nikmatnya, dapat sehatnya, juga dapat freshnya.

 

Selain Diasweet Litesip Fruit Juice yang nikmat dengan rasa begitu segar di tenggorakan, ternyata ada juga produk smart lainnya yaitu Diasweet Litesip Chocolate Flavour. DIASWEET Litesip adalah minuman lezat bernutrisi, bebas gula dan rendah lemak yang dapat diminum sebagai pelengkap nutrisi sarapan dan makan malam, untuk memenuhi kebutuhan nutrisi yang diperlukan oleh tubuh.

diasweet-litesip-chocolate-flavour-5-paeran

Saat ini Diasweet Litesip tersedia dalam bentuk minuman susu skim yang dilengkapi dengan kolin (Choline>18,2 mg/serving) dan kalsium tinggi yang membantu menjaga kepadatan tulang bila dikonsumsi sejak dini. Diasweet Litesip tersedia dalam 2 varian rasa : Chocolate dan Vanilla.

Diasweet susu skim bubuk rasa coklat adalah minuman diet rendah lemak. Mengandung kolin. Kandungan kalsiumnya yang tinggi berperan dalam pembentukan dan mempertahankan kepadatan tulang dan gigi bila dikonsumsi sejak dini dan disertai olah raga teratur. Mengandung pemanis buatan, disarankan tidak dikonsumsi oleh anak-anak, ibu hamil dan ibu menyusui.

diasweet-litesip-chocolate-flavour-2-paeran

Selain mengandung Kolin dan kalsium tinggi (High Calcium), Diasweet Litesip ini juga rendah lemak (Low Fat) serta tanpa penambahan gula (No Sugar Added). Sebagai minuman diet rasa coklat rendah lemak, Diasweet Litesip ini cukup nikmat disajikan dalam kondisi hangat.

Komposisi: susu skim, coklat bubuk, kalsium susu, perisa coklat, garam, kolin, pemanis buatan (sukralosa: 21,5 mg/saji, Aspartam: 11,6 mg/saji, ADI 50 mg/kg berat badan). Mengandung Fenilalanin, tidak cocok untuk penderita  Fenilketonuria.

Saran penyajian: tuangkan 1 sachet Diasweet Litesip ke dalam gelas. Tambahkan  200 ml air hangat, lalu aduk hingga larut. Berat bersih: 138 gram (6 sachet @23 gram)

diasweet-litesip-chocolate-flavour-7-paeran

Nikmat sekali meneguk segelas Diasweet Litesip Chocolate Flavour ini dipagi hari, sebagai teman sarapan pagi sebelum berangkat beraktifitas. Apalagi saat disajikan hangat. Bisa menambah semangat kerja untuk menyelesaikan berbagai macam tugas yang sudah menjadi tanggung jawab kita. Nikmatnya susu coklat Diasweet Litesip chocolate flavor ini, membuat kita bisa menikmati manisnya sajian tanpa merasa bersalah terhadap kesehatan diri sendiri.

diasweet-minuman-1-paeran

Baik Diasweet Low Calorie Sweetener, Diasweet Litesip Fruit Juice maupun Diasweet Litesip Chocolate Flavour ini adalah sahabat manis saya, yang selalu mengingatkan akan arti dan pentingnya kata sehat dalam hidup kita. Ternyata tidak semua yang manis-manis itu harus kita jauhi. Sebab ada manisnya Diasweet yang justru harus selalu kita bawa kemana saja. Apalagi bentuk kemasannya yang praktis dan sangat higienis, jadi sangat memudahkan kita untuk membawa Diasweet ketika harus beraktifitas di luar rumah. Yuk tentukan juga sahabat manis Anda sahabat Diasweet…….

 

difine-your-diasweet

BENGONG ALA KAYA KING BISA MENGERINGKAN SEPATU

Gara-gara hujan yang cukup deras dan berlangsung agak lama, jadinya banjir dimana-mana. Akhirnya sampai rumah jam 9 malam, itupun dalam keadaan basah kuyub. Termasuk sepatuku juga. Padahal besok pagi harus dipakai lagi untuk olah raga di kantor. Itu yang benar-benar bikin bête dan suntuk berat.

Eee…. Pas lagi bengong sambil mengemil Kaya King Roasted Peanuts favoritku, tiba-tiba dapat ide cara mengeringkan sepatu tanpa harus dijemur pada terik matahari. Tinggal ambil kertas koran bekas, remas-remas hingga berbentuk gumpalan/bola-bola. Isi bagian dalam sepatu yang basah tadi dengan kertas Koran hingga penuh. Setelah itu tinggal letakkan sepatu tersebut di belakang lemari es kita yang ada di rumah.

 

kaya-king-outdoor-3

Kertas Koran bisa menyerap air yang ada di sepatu kita. Jadi bisa kita gunakan juga untuk mempercepat proses pengeringan sepatu yang basah. Setelah dua jam ambil kembali sepatu kita yang basah tadi, ganti gumpalan kertas Koran yang lama dengan yang baru. Kembalikan lagi posisinya semula di belakang lemari es.

Alhamdulillah banget esok paginya sepatuku yang basah sudah benar-benar kering dan kinclong lagi. Tinggal pakai aja tanpa rasa bête dan suntuk gara-gara basah. Ternyata nggak selamanya bengong it merugikan guys. Sebab bengong ala Kaya King justru bisa membuat kita makin kreatif. Mantap banget.

 

URI-CRAN ATASI ANYANG-ANYANGAN

Jangan pernah menganggap remeh urusan kesehatan, sekecil apapun itu bentuknya. Kebiasaan kita memang sering meremehkan segala sesuatu, sebelum hal yang serius benar-benar terjadi dan menimpa kita. Padahal segala sesuatu yang awalnya kita anggap sepele tadi, justru rentetan panjangnya bisa mendatangkan masalah yang cukup besar buat kita. Contoh kecilnya yang sering kita lakukan adalah air putih.

Tidak sedikit diantara kita yang baru mau minum air putih setelah merasa haus. Minum air putih juga sering kita identikkan dengan ritual sarapan, makan siang ataupun makan malam. Padahal menurut standar kesehatan, dalam keseharian minimal kita harus minum air putih 8 gelas perhari. Fungsi air putih bagi tubuh kita untuk mencegah terjadinya dehidrasi.

Memang dalam keadaan normal, setiap harinya volume cairan yang hilang dari tubuh kita antara 1.000-4.500 ml. Hal itu terjadi melalui proses berkeringat, saat kita berkemih, BAB, atau saat menjalankan aktifitas harian lainnya. Namun jangan anggap remeh soal dehidrasi. Menurut Ray Casciari, MD, medical director dari La Amistad Family Health Center di Orange, California, kurangnya air menyebabkan berkurangnya sirkulasi darah sehingga otot terasa kaku. Tubuh akan melindungi organ vital, sehingga cairan akan dibawa ke organ vital dan otot akan terus kekurangan cairan. Pada akhirnya kondisi ini bisa menyebabkan terjadinya kram otot.

Saat kita dehidrasi, tekanan darah menurun, denyut jantung meningkat, dan aliran darah ke otak semakin lambat, sehingga membuat kita merasa lelah,” ujar Luga Podesta, MD, sport medicine specialist Kerlan-Jobe Orthopaedic Clinic di Los Angeles. Kurangnya air untuk otot juga membuat tugas-tugas fisik terasa lebih sulit dan melelahkan. Tidak hanya itu saja. Dehidrasi juga bisa membuat tubuh menggigil. “Hal ini terjadi karena tubuh kita membatasi aliran darah ke kulit,” ujar Dr. Podesta. Selain itu, saat dehidrasi, tubuh akan lebih sulit mengatur suhu tubuh yang membuat kita mudah merasa kedingingan, bahkan saat tidak berada di tempat yang dingin sekalipun.

air-putih-bernama
Air putih mencegah dehidrasi 

Jadi jangan pernah anggap remeh urusan minum air putih agar tidak mengalami dehidrasi. Sebab air putih banyak sekali manfaatnya buat tubuh kita. Sekitar 70 % dari tubuh manusia terdiri dari air. Dengan cukup minum air putih dapat mempertahankan keseimbangan cairan tubuh, membantu transportasi nutrisi dalam tubuh, mengatur suhu tubuh serta mencerna makanan yang kita konsumsi. Minum air putih minimal 2 liter per hari dapat meningkatkan fungsi otak, sebab air putih membantu meningkatkan konsentrasi dan kelancaran sistem saraf di otak. Manfaat air putih bagi kesehatan memang sangat banyak. Yang terpenting dan harus kita sadari, air putih dapat digunakan untuk mengobati berbagai penyakit berbahaya atau mencegah terjadinya penyakit yang tidak diinginkan.

Bicara soal penyakit yang muncul karena faktor kurang minum atau dehidrasi, membuat saya teringat dengan seorang kawan yang mengalami batu ginjal. Menurut pengakuan beliau, dalam kesehariannya memang kurang minum air putih sehingga sering mengalami dehidrasi. Jadi tidak heran kalau terkena batu ginjal. Hal itu didukung juga oleh penjelasan Kerry Willis, peneliti ilmiah di National Kidney Foundation, yang membenarkan bahwa mengkonsumsi air minum dalam jumlah yang cukup, secara efektif dapat mengurangi risiko seseorang mengalami batu ginjal.

Dalam sebuah kajian menemukan bahwa orang yang menghasilkan 2 hingga 2,5 liter urin, kemungkinan untuk mendapatkan resiko batu ginjal 50 % lebih kecil  dibanding dengan mereka yang kurang memproduksi urin. Jumlah produksi urin akan tetap sehat, bila kita mengonsumsi air dengan rata-rata antara delapan sampai sepuluh gelas air per hari. Banyak minum air putih akan membantu produksi urin dalam jumlah yang normal. Dengan produksi urin yang normal, racun dalam tubuh juga ikut direduksi dengan baik.

Jadi pas banget faktanya kalau ada korelasi antara air putih, dehidrasi dan batu ginjal. Memang faktor penyebab terjadinya batu ginjal salah satunya adalah dehidrasi. Cara menghindarinya memang dengan memperbanyak minum air putih. Para peneliti mengatakan bahwa dengan rajin mengonsumsi air putih minimal 1-2 liter per hari, akan mengurangi resiko terkena penyakit batu ginjal. Sebab air putih tersebut berfungsi membantu menghancurkan batu ginjal yang terdapat pada urin (saluran kemih).

Yang membuat saya prihatin dengan kasus batu ginjal ini karena si penderitanya sering mengalami anyang-anyangan, sebagai gejala awal adanya infeksi saluran kemih. Memang batu ginjal yang di alami baik oleh pria maupun wanita, bisa menyebabkan seseorang terkena infeksi saluran kemih. Sebab batu ginjal tersebut bisa menekan saluran kemih, sehingga muncul rasa ingin berkemih terus-terusan. Sayangnya keberadaan batu ginjal tersebut sekaligus juga menjadi penghambat keluarnya urin secara normal.

Tanda-tanda seseorang mengalami anyang-anyangan sebagai gejala awal infeksi saluran kemih adalah:

  • Hasrat berlebih untuk buang air kecil.
  • Buang air kecil lebih sering, tapi dengan volume sedikit-sedikit.
  • Nyeri pada panggul jika terjadi pada wanita.
  • Jika terjadi pada pria, akan menimbulkan gejala nyeri pada anus.
  • Rasa perih ketika buang air kecil.
  • Merasa lelah dan kurang sehat.
13912692_1576736912632334_2835637988640461702_n
Tanda-tanda seseorang sedang mengalami anyang-anyangan

Karena memiliki teman yang mengalami batu ginjal, saya bisa merasakan bagaimana tersiksanya mengalami anyang-anyangan akibat batu ginjal ini. Bahkan menurut penuturan beliau, saat berkemih merupakan penyiksaan tersendiri dan sering jadi paranoid (trauma),  karena selalu merasa sakit buang air kecil. Apalagi batu ginjal ini merupakan kondisi yang bisa berulang, kalau tidak ditangani dengan serius dan benar-benar tuntas. Sampai akhirnya beliau mengkonsumsi Uri-Cran sebagai cara mengatasi anyang-anyangannya. Jadi beliau gunakan Uri-Cran untuk mengatasi susah buang air kecil

img3
Uri-Cran mengatasi susah buang air kecil

Terus terang saya jadi tertarik dengan Uri-Cran sejak dapat rekomendasi dari teman yang mengalami batu ginjal tersebut. Sebab jujur ada riwayat keluarga yang juga mengalami batu ginjal, sehingga faktor resiko kita mengalami hal yang sama tentu jauh lebih besar. Muncul keinginan yang kuat untuk ikut mengkonsumsi Uri-Cran, guna meminimalisir bahkan mencegah terjadinya anyang-anyangan maupun batu ginjal.

 

FAKTA SEPUTAR URI-CRAN

Uri-cran berisi ekstrak buah Cranberry yang dapat mengatasi anyang-anyangan, yang merupakan gejala awal dari infeksi saluran kemih dan mencegah Anyang-anyangan berulang. Cranberry (Vaccinium oxycoccos) adalah tanaman jenis berry yang termasuk tanaman semak atau tanaman yang biasanya tumbuh liar. Tanaman cranberry memiliki banyak kesamaan dengan blueberry, hanya saja cranberry mempunyai warna merah tua. Buah cranberry yang tergolong ke dalam tumbuhan semak-semakan pendek ini banyak ditemukan di bagian utara Amerika dan Kanada. Konon, buah ini sudah diketahui khasiatnya sejak zaman nenek moyang suku Indian kuno, yakni sebagai obat luka akibat terkena panah. Beberapa tahun terakhir ini, cranberry populer digunakan sebagai sumber vitamin untuk meningkatkan kekebalan tubuh, mencegah seriawan, dan sebagai antioksidan.

img111
Buah cranberry dengan segudang manfaat

Buah ini mempunyai kadar vitamin C yang cukup tinggi. Selain itu kaya serat makanan, mineral dan flavonoid antosianidin, sianidin, peonidin, dan quercetin dan memiliki senyawa fitokimia, yaitu salah satu sumber anti oksidan polifenol sehingga buah cranberry sangat bermanfaat bagi kesehatan jantung dan dapat mencegah penyakit yang berbahaya seperti kanker dan penyakit jantung.

 

MANFAAT MENGKONSUMSI CRANBERRY

Jus cranberry diketahui efektif mencegah infeksi saluran kemih. Hal ini karena buah cranberry memiliki antioksidan yang disebut proanthocyanidins, dan dapat mencegah pertumbuhan bakteri penyebab infeksi ini. Selain itu, antioksidan ini juga dikenal memiliki sifat anti-adhesi yang membuat bakteri tidak akan menempel pada saluran kemih, sehingga mencegah bakteri menularkan infeksi. Kandungan flavonoid antosianidin, sianidin, peonidin, dan quercetin yang terdapat pada buah cranberry terbukti ampuh melawan kanker secara in vitro, namun kurang diserap di dalam tubuh manusia dan cepat dieliminasi dalam darah.

Pada awalnya, sejak jaman terdahulu, cranberry digunakan untuk berbagai macam pengobatan, dikarenakan kandungannya yang amat sangat beragam dan bermanfaat bagi berbagai macam penyakit dan kondisi tubuh. Beberapa tahun terakhir ini, cranberry populer digunakan sebagai sumber vitamin untuk meningkatkan kekebalan tubuh, mencegah seriawan, dan sebagai antioksidan. Dan kini ekstraknya mulai digunakan sebagai bahan dasar produk perawatan kecantikan dan kesehatan saluran kemih. Dan akhirnya pada bulan April 2004, lembaga pengawas obat dan makanan Prancis, AFSSA, mengizinkan penggunaan jus buah cranberry sebagai antibakteri untuk kesehatan saluran kencing. Hal ini dibuktikan oleh 4 uji klinis acak sempurna yang menyatakan bahwa jus cranberry mampu menghambat infeksi bakteri pada saluran kencing. Inilah faktor Penyebab sakit buang air kecil.

Uri-cran tersedia dalam dua kemasan yaitu:

  • Prive Uri-cran: berbentuk kapsul dengan isi perbox sebanyak 30 pcs (kapsul). Komposisinya mengandung 250 mg ekstrak Cranberry. Dosis penggunaannya 1-2 kapsul/hari.
uri-cran-kapsul-paeran-2-bernama
Uri-Cran bisa mengatasi sakit buang air kecil
  • Prive Uri-cran plus: berbentuk serbuk (powder) dengan isi perbox sebanyak 15 sachet. Komposisinya mengandung 375 mg ekstrak Cranberry, 60 mg vitamin C, Lactobacillus Achidopillus 0,1 mg dan 0,1 mg Bifidobacterium bifidum. Dosis penggunaannya 1-2 sachet/hari. Prive Uri-cran bisa dinikmati dengan air biasa atau ditambahkan es batu. Kemasannya begitu praktis dan higienis, sehingga bisa kita minum kapanpun dan dimanapun.
uri-cran-bubuk-paeran-1-bernama
Cara mengatasi anyang-anyangan dengan Uri-Cran

Baik Prive Uri-Cran maupun Prive Uri-Cran plus dua-duanya sangat mudah kita dapatkan. Jadi tidak perlu menyita tenaga dan waktu yang cukup banyak untuk membeli produk tersebut.

Menyadari begitu banyak kelebihan dan manfaat yang bisa diberikan Uri-cran, akhirnya saya putuskan untuk mengkonsumsi Uri-cran juga. Uri-Cran yang berisi ekstrak cranberry, merupakan solusi alami untuk mengatasi anyang-anyangan atau infeksi saluran kemih dan telah lama dikenal dunia. Kandungan Cranberry juga dapat mencegah bakteri E. coli menempel pada dinding saluran kemih. Ternyata 80-85% dari kasus anyang-anyangan disebabkan oleh bakteri E.Coli. Bakteri ini biasanya masuk ke saluran kemih melalui uretra, dimana setelah memasuki kandung kemih, E. Coli dapat menempel ke dinding kandung kemih dan membentuk biofilm yang kebal terhadap respon kekebalan tubuh. Jadi yang menyebabkan seseorang terkena anyang-anyangan adalah bakteri E.Coli.

uri-cran-tambahan-4-bernama
Apapun penyebab anyang-anyangan bisa diatasi dengan Uri-Cran

Ternyata Uri-Cran yang berisi ekstrak buah cranberry ini tidak hanya menyehatkan saluran kemih kita, tapi juga bisa mencegah terjadinya beberapa penyakit berat lainnya termasuk kanker dan jantung. Bahkan cranberry juga merupakan antioksidan yang baik buat tubuh kita untuk menangkal radikal bebas. Rasanya sudah tepat keputusan saya yang memilih Uri-Cran, sebagai salah satu cara untuk hidup sehat dan menjauhkan diri dari batu ginjal.

uri-cran-tambahan-6-bernama
Infeksi saluran kemih bisa disembuhkan dengan Uri-Cran

Uri-Cran dapat dikonsumsi dengan cara yang sangat mudah. Bisa ditelan dalam bentuk kapsul atau diseduh dengan air dalam bentuk serbuk. Cukup simpel dan sangat membantu kita, yang dalam kesehariannya tergolong sibuk dengan pekerjaan atau aktifitas harian lainnya. Jadi dua-duanya bisa kita selipkan dalam tas saat harus beraktifitas ke luar rumah. Yang cukup istimewa tentu Prive Uri-Cran Plus yang cara konsumsinya diseduh dengan air. Rasanya cukup nikmat dan sangat menyegarkan. Biasanya saya paling favorit mengkonsumsi Prive Uri-Cran Plus menggunakan air dingin. Rasanya mantap banget di tenggorokan seperti menikmati segelas sirup. Apalagi diminum sepulang kerja atau setelah melakukan aktifitas harian lainnya. Saya rasa inilah poin lebih dan keunggulan Uri-Cran, yang tentu saja tidak dimiliki oleh produk sejenis lainnya di pasaran.

uri-cran-campuran-paeran-2-bernama
Anyang-anyangan bisa diatasi dengan Uri-Cran

Rasa-rasanya saya juga perlu merekomendasikan Uri-Cran pada sahabat lama saya yang terkena pembengkakan prostat. Sebab beliau juga mengeluh sering anyang-anyangan akibat pembengkakan prostat yang dialami tersebut. Pasti pembengkakan prostatnya itu yang jadi penyebab sakit buang air kecil. Tidak ada salahnya berbagi informasi seputar Uri-Cran untuk membantu banyak orang, yang kebetulan mengalami anyang-anyangan dengan berbagai macam faktor penyebab. Jangan lupa berbagi Uri-Cran termasuk berbagi kebaikan juga. Dan berbagi itu indah. Begitulah cara laki-laki saling bergandeng tangan dan saling support antara satu dengan lainnya lewat Uri-Cran.

uri-cran-tambahan-9-bernama
Apapun penyebab sakit buang air kecil bisa disembuhkan dengan Uri-Cran

logo

 

  • Materi penunjang diambil dari Uri-Cran dan berbagai sumber
  • Image/foto milik pribadi (dokumen pribadi)
  • Naskah ini di ikut sertakan dalam #UriCranBlog&CEOCompetition di

    priveuricran.vemale.com

 

MENINGKATKAN DAYA TAHAN TUBUH ANAK LEWAT CARA SMART

Karena padatnya pekerjaan serta aktifitas harian lainnya, membuat para orang tua sedikit lengah dengan kesehatan putra putri kita secara mendetail. Kebanyakan asal anak-anak masih bisa tersenyum ceria dan tidak terbaring dalam kondisi sakit, kita menganggapnya aman-aman saja. Padahal urusan kesehatan merupakan sebuah proses yang panjang dan saling keterkaitan antara satu dengan lainnya. Apalagi kalau berhubungan dengan kondisi fisik anak-anak kita. Lebih-lebih yang masih berusia balita, dimana daya tahan tubuh anak-anak terhadap kuman, virus maupun bakteri belum sesempurna orang dewasa pada umumnya.

Padahal menurut Dr. Alan Greene, profesor di bidang ilmu kedokteran anak dari Stanford University School of Medicine di California, Amerika, satu-satunya cara membentengi anak dari penyakit adalah memperkuat daya tahan tubuhnya. Makanan yang dikonsumsi anak-anak punya dampak langsung pada sistem imunitas atau daya tahan pada tubuh mereka. Karena itu pemilihan jenis makanan buat anak-anak sangat penting. Sebab makanan mampu membuat sistem kekebalan tubuh anak-anak berada pada kondisi puncak sehingga mampu menangkal serangan penyakit dari luar, ataukah justru sebaliknya.

Untuk menjaga imunitas atau daya tahan tubuh anak, pastikan kita sudah memberikan jenis makanan yang beragam. Di usia pertumbuhan seperti mereka setidaknya butuh nutrisi yang mengandung protein, karbohidrat, lemak, vitamin, dan mineral. Yang perlu kita ingat karena sering kali terabaikan, berikan makanan yang cukup, bukan berlebih yang justru bisa menimbulkan obesitas. Makanan yang dikonsumsi merupakan nutrisi yang membantu tubuh anak bisa bekerja secara optimal, termasuk didalamnya soal sistem imunitas atau daya tahan tubuh anak. Kebutuhan untuk mengkonsumsi makanan bergizi serta cukup mendapat asupan cairan, amat penting peranannya untuk memelihara stamina agar tetap fit dan sistem imunitas atau daya tahan tubuh anak bisa berfungsi secara baik.

Yogurt, kefir (minuman susu fermentasi sejenis yogurt tapi berbentuk lebih cair), walnut, daging rendah lemak serta buah dan sayuran, merupakan beberapa klasifikasi makanan dan minuman yang dipercaya bisa meningkatkan daya tahan tubuh anak. Yang paling sering dan sangat mudah kita dapatkan tentu saja buah dan sayur, sebab dua hal inilah yang paling banyak melimpah di sekitar kita. Jenis dan macamnya juga sangat beragam. Harganyapun begitu terjangkau. Jadi sangat mudah bagi kita untuk menentukan pilihan sesuai dengan selera dan tingkat daya beli kita.

Namun sayangnya tidak semua anak suka makan buah dan sayuran. Sebuah permasalahan klasik yang sering muncul dan dihadapi orang tua. Akhirnya kita harus memutar otak untuk menyajikan buah dan sayuran dalam bentuk yang paling kreatif, sehingga mampu menarik minat anak-anak untuk mencoba sekaligus menikmatinya. Sayangnya lagi tidak semua orang tua punya waktu yang cukup untuk melakukan semua itu. Lebih-lebih bagi para orang tua yang dalam kesehariannya harus sibuk bekerja di luar rumah.

Dulu saya juga termasuk orang tua yang sering dibuat pusing, dengan ulah anak-anak yang tidak suka makan buah maupun sayur. Apalagi sang istri juga berprofesi sebagai wanita karir yang harus ngantor dari pagi hingga sore hari. Anak terbaring sakit merupakan kondisi yang paling sering dialami keluarga saya, meskipun itu sekedar batuk, pilek, demam atau penyakit ringan lainnya. Namun tetap saja bisa memecah konsentrasi kita saat berada ditempat kerja. Sampai suatu ketika seorang kawan merekomendasikan VegeBlend 21 Junior dan Fruit 18 Junior produk dari Nutrisains. VegeBlend 21 Junior menjadi solusi bagi orang tua yang anaknya sulit atau tidak suka makan sayur-sayuran. Sedangkan Fruit 18 Junior menjadi solusi bagi orang tua yang anaknya sulit atau tidak suka makan buah-buahan

 

LEBIH AKRAB DENGAN VEGEBLEND 21 JUNIOR DAN FRUIT 18 JUNIOR

  1. VegeBlend 21 Junior

VegeBlend 21 Junior adalah suplemen yang mengandung 21 macam sayur pilihan. Kandungan sayurnya antara lain : Brokoli, Wortel, Tomat, Alfalfa, Barley Hijau, Bit, Bayam, Mentimun, Kubis Brussel, Kale, Kol Hijau, Seledri, Asparagus, Kembang kol, Lada, Peterseli, Bawang merah, Tunas Gandum, Kacang Polong, Lobak, Lobak Cina.

Selain itu dilengkapi juga dengan serat sayuran alami (serat kacang polong, serat bit, serat wortel), serta multivitamin dan mineral.

vegefruit-paeran-9-bernama
VegeBlend 21 Junior meningkatkan daya tahan tubuh anak

Manfaat VegeBlend 21 Junior:

  • Meningkatkan nafsu makan pada anak
  • Mencukupi kebutuhan sayur pada anak

Cara mengkonsumsi :

  • VegeBlend 21 Junior cocok dikonsumsi untuk anak usia 1-12 tahun.
  • VegeBlend 21 Junior : 1-2 kapsul setiap sore / malam hari

Bagi anak yang belum bisa menelan kapsul, VEGEBLEND 21 Junior, diberikan dengan cara dibuka kapsulnya lalu isinya dapat dicampur dengan makanan yang disukai anak-anak, seperti susu, bubur, madu, ice cream, dan lain-lain. Rasa dari makanan/minuman yang dicampur tidak berubah.

vegefruit-paeran-10-bernama
VegeBlend 21 Junior meningkatkan daya tahan tubuh anak

VegeBlend 21 Junior diproses dengan menggunakan teknologi tinggi “ Freeze Drying” (Beku Kering) di USA sehingga kandungan phytonutrient, vitamin dan mineral dalam sayur-sayuran tersebut tidak mudah rusak dan dapat dijamin keutuhan kandungannya.

Oleh karena itu VegeBlend 21 Junior aman dikonsumsi jangka panjang, tidak menyebabkan efek samping dan tidak merusak gigi pada anak karena terbuat dari sayur alami yang :

  • Bebas pestisida
  • Tanpa zat pengawet
  • Perasa
  • Pewarna
  • Pemanis buatan/gula Tambahan

 

  1. FRUIT 18 JUNIOR

Fruit 18 Junior adalah suplemen yang mengandung 18 macam ekstrak buah pilihan. Kandungan Buahnya antara lain: Jeruk, Nanas, Apel, Anggur, Tangerin, Lemon, Limau, Persik, Cherry, Strawberry, Raspberry, Cranberry, Bilberry, Aprikot, Prune, Mangga, Pepaya, Pir, Pisang. Selain itu dilengkapi juga dengan serat buah yaitu serat Apel, serat Jeruk, serat Pir, serat Kurma, serta multivitamin dan Mineral.

vegefruit-paeran-4-bernama
Fruit 18 Junior meningkatkan daya tahan tubuh anak

Manfaat Fruit 18 Junior

  • Melancarkan buang air besar pada anak  sehingga mencegah sembelit pada anak
  • Meningkatkan daya tahan tubuh anak terhadap penyakit sehingga anak tidak mudah sakit batuk – pilek
  • Mencukupi kebutuhan buah pada anak

Cara mengkonsumsi :

  • Fruit 18 Junior cocok dikonsumsi untuk anak usia 1-12 tahun.
  • Fruit 18 Junior : 1-2 kapsul setiap pagi hari

Bagi anak yang belum bisa menelan kapsul, FRUIT 18 Junior, diberikan dengan cara dibuka kapsulnya lalu isinya dapat dicampur dengan makanan yang disukai anak-anak, seperti susu, bubur, madu, ice cream, dan lain-lain. Rasa dari makanan/minuman yang dicampur tidak berubah.

Fruit 18 Junior diproses dengan menggunakan teknologi tinggi “ Freeze Drying” (Beku Kering) di USA sehingga kandungan phytonutrient, vitamin dan mineral dalam buah-buahan tersebut tidak mudah rusak dan dapat dijamin keutuhan kandungannya.

fruit-blend-2-paeran
Meningkatkan daya tahan tubuh anak lewat Fruit 18 Junior

Oleh karena itu Fruit 18 Junior aman dikonsumsi jangka panjang, tidak menyebabkan efek samping dan tidak merusak gigi pada anak karena terbuat dari buah alami yang :

  • Bebas pestisida,
  • Tanpa zat pengawet,
  • Perasa,
  • Pewarna,
  • Pemanis buatan/gula Tambahan

 

Lega rasanya saat menemukan VegeBlend 21 Junior dan Fruit 18 Junior dari Nutrisains sebagai sahabat keluarga saya. Meskipun saya dan istri tetap berkarir pada profesi kami masing-masing, tapi kami tetap bisa memantau tumbuh kembang anak-anak dengan cara yang smart dan hasil yang optimal lewat VegeBlend 21 Junior dan Fruit 18 Junior ini. Soal anak-anak yang tidak suka makan buah atau sayur, tidak lagi jadi batu sandungan berarti untuk meningkatkan daya tahan tubuh anak. Sebab semuanya mampu diwakili dengan sangat baik oleh VegeBlend 21 Junior dan Fruit 18 Junior dari Nutrisains ini.

vegefruit-paeran-2-bernama
Meningkatkan daya tahan tubuh anak lewat VegeBlend 21 Junior

Yang paling saya suka dari VegeBlend 21 Junior dan Fruit 18 Junior karena bentuknya ekstrak, kemasannya simple dan higienis, serta cara konsumsi yang begitu praktis sesuai dengan kondisi anak itu sendiri. Jadi tidak merepotkan. Benar-benar smart product dan best solution untuk meningkatkan daya tahan tubuh anak, meskipun mereka tidak suka makan buah atau sayur. Harganya cukup sepadan dengan kualitas yang mampu di berikan.

Akhirnya saya berani dan cukup bangga merekomendasikan VegeBlend 21 Junior dan Fruit 18 Junior pada saudara, teman atau rekan kerja sekantor, jika kebetulan mereka menghadapi problem anak susah makan buah dan sayur. Sebab dari pengalaman pribadi yang saya rasakan setelah anak-anak mengkonsumsi VegeBlend 21 Junior dan Fruit 18 Junior, hasilnya cukup bagus dan benar-benar kelihatan perubahannya. Mereka jadi doyan makan dan makin ceria dalam kesehariannya. Yang lebih menggembirakan lagi mereka lebih aktif dan jarang sakit. Bagi saya itu yang terpenting.

vegefruit-paeran-13-bernama
VegeBlend 21 Junior baik untuk daya tahan tubuh anak

Ternyata Nutrisains menyediakan juga VegeBlend 21 dewasa dan Fruit 18 dewasa. Kalau yang ini sengaja dibuat khusus untuk kita, orang dewasa, yang tidak suka makan buah atau sayuran. Dengan manfaat yang begitu banyak serta cara konsumsi yang sangat simpel, membuat saya akhirnya juga mengkonsumsi VegeBlend 21 adults dan Fruit 18 adults. Selain memotivasi anak-anak agar bersemangat saat mengkonsumsi VegeBlend 21 Junior dan Fruit 18 Junior mereka, rasanya saya juga perlu melengkapi kebutuhan nutrisi tubuh harian lewat VegeBlend 21 adults dan Fruit 18 adults.

vegefruit-paeran-1-bernama
VegeBlend 21 Adults memenuhi kebutuhan sayur harian bagi orang dewasa

Jujur saja kadang kita tidak sempat makan buah atau sayur, kalau kebetulan banyak pekerjaan atau kesibukan harian lainnya. Faktanya kalau sudah sibuk begitu, kebanyakan kita cendrung mengkonsumsi makanan yang serba praktis dan kurang healthy. Makanya tidak ada salahnya kalau kita konsumsi VegeBlend 21 adults dan Fruit 18 adults untuk mencukupi kebutuhan sayur dan buah harian kita. Tinggal panda-pandai mengsiasati kondisi dan keadaan, agar kita bisa tetap aktif dalam kondisi badan tetap fit dan prima. Semua kendala yang ada bisa kita minimalisir menggunakan produk-produk smart seperti VegeBlend 21 dan Fruit 18.

vegefruit-paeran-5-bernama
Fruit 18 Adults memenuhi kebutuhan buah harian bagi orang dewasa

Meskipun banyak produk sejenis di pasaran, rasa-rasanya cuma VegeBlend 21 dan Fruit 18 dari Nutrisains yang baik dan aman buat kesehatan kita. Sebab diproses dengan menggunakan teknologi tinggi “ Freeze Drying” (Beku Kering) di USA sehingga kandungan phytonutrient, vitamin dan mineral dalam buah-buahan tersebut tidak mudah rusak dan dapat dijamin keutuhan kandungannya. Disamping itu varian produknya juga lengkap baik untuk anak maupun dewasa. Jadi pas banget buat keluarga kita.

vegefruit-paeran-6-bernama
VegeBlend 21 Adults dan Fruit 18 Adults baik buat orang dewasa

Ternyata untuk tetap sehat dan prima sangat mudah, asal kita tahu cara smartnya. Untuk meningkatkan daya tahan tubuh anak tinggal konsumsi VegeBlend 21 Junior dan Fruit 18 Junior, sementara kita melengkapi kebutuhan sayur dan buah harian lewat VegeBlend 21 Adults dan Fruit 18 Adults. Sehat itu pilihan, Jadi tentukan pilihan keluarga kita bersama VegeBlend 21 dan Fruit 18 dari Nutrisains.

logo-nutrisains

 

Materi penunjang dari http://www.nutrisains.com/

Foto/image merupakan dokumen pribadi

HEALTHY SNACK CUMA DIASWEET

Saya prihatin sekali saat menjenguk seorang teman yang terbaring di rumah sakit karena diabetes. Pasalnya beliau baru saja menjalani amputasi pada salah satu kakinya, lantaran ada luka yang terus menjalar dan tak kunjung sembuh. Rupanya kondisi diabetes yang beliau alami menjadi penyebab utama dilakukannya proses amputasi tersebut. Bisa kita bayangkan bagaimana rasanya kehilangan salah satu anggota badan kita. Lebih-lebih itu kaki yang kita anggap sebagai organ tubuh paling vital dalam kehidupan manusia.

diasweet-cum-cum-horn-1-paeran
Snack sore hari berteman secangkir teh manis – belum tentu Healthy Snack

Suatu ketika saat menikmati snack dan secangkir teh manis di sore hari, tiba-tiba saya merasa bersalah dengan hidangan tersebut. Entah kenapa saya tertarik untuk mulai menghitung-hitung berapa kadar gula dalam hidangan yang ada di depan saya tersebut. Jujur saja rasa ketakutan akan terkena diabetes muncul begitu saja di benak. Apalagi kalau harus dihadapkan dengan pilihan amputasi seperti yang telah dialami teman lantaran diabetes. Sebenarnya yang paling ditakutkan pada penyakit diabetes adalah komplikasinya.

Setelah ngobrol panjang lebar soal diabetes saat break makan siang dengan beberapa orang teman di kantor, akhirnya timbul keinginan yang kuat untuk care dan benar-benar aware dengan kesehatan diri sendiri. Salah satu caranya adalah dengan menjaga asupan makanan yang masuk ke dalam tubuh kita. Disadari atau tidak, asupan makanan yang masuk ke dalam tubuh kita pegang peranan paling penting, dalam menjaga kesehatan tubuh untuk jangka panjang. Tidak bisa dipungkiri lagi kalau apa yang kita makan hari ini, akan sangat menentukan kondisi kesehatan kita dikemudian hari. Jadi sudah saatnya saya benar-benar selektif soal makanan.

Dengan mood booster ingin tetap sehat dan fit sepanjang usia, saya mulai aktif mencari berbagai macam informasi seputar makanan yang sehat untuk kita makan. Termasuk untuk urusan snacknya juga. Sebab snack sering jadi hidangan selingan bagi kita, disaat waktu luang atau menunggu jam makan yang sebenarnya. Snack juga sering dijadikan alternative pilihan saat tidak sempat makan, lantaran padatnya kesibukan atau pekerjaan yang tidak bisa ditinggalkan. Secara pribadi saya juga sering mengalami hal tersebut. Karena itu memilih snack yang sehat merupakan sebuah keharusan. Sebab healthy snack ikut menentukan tingkat kesehatan kita secara keseluruhan.

Suatu hari ada seorang teman yang merekomendasikan Diasweet. Menurutnya Diasweet punya semua yang saya butuhkan. Lantaran penasaran dengan informasi tersebut, akhirnya saya browsing http://www.diasweethealthy.com/ berdasarkan catatan yang diberikan kawan tadi. Terus terang saya langsung tertarik saat pertama kali tahu banyak hal tentang Diasweet. Ternyata benar kalau Diasweet punya semua yang saya inginkan, untuk urusan menjaga kesehatan dari diabetes atau penyakit serius lainnya.

diasweet-duet-litebite-3-paeran
Diasweet Litebite – Healthy Snack

Dari sekian banyak pilihan healthy snack yang ditawarkan Diasweet, saya tertarik untuk mencoba Diasweet Litebite Wafer coklat dan Cinnamon cookies. Terus terang keduanya adalah varian rasa favorit saya. Jadi tidak sulit rasanya untuk menjatuhkan pilihan pada kedua healthy snack tersebut. Selain itu juga ada alasan khusus mengapa harus Diasweet Litebite. DIASWEET Litebite adalah snack lezat bebas gula dengan serat yang baik untuk kesehatan tubuh. Pas untuk dinikmati sebagai camilan saat lapar sebelum jam makan siang atau makan malam.

Diasweet Litebite baik di konsumsi karena :
• Membantu mengendalikan kadar gula darah pada penderita diabetes melitus tipe II.
• Membantu memenuhi kebutuhan serat harian.
• Terbuat dari bahan alami dan lemak nabati yang bersahabat untuk dikonsumsi vegetarian.
• Membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah.
• Membantu menjaga kesehatan fungsi saluran pencernaan.

diasweet-litebite-wafer-1-paeran
Diasweet Litebite Wafer Coklat – Healthy Snack

Rasa-rasanya pilihan Diasweet Litebite Wafer coklat pas banget. Renyahnya wafer dengan kelembutan krim didalamnya, menjadikan diet sehat kaya serat semakin terasa nikmat. Wafer dengan krim coklat lembut yang renyah dan baik untuk pencernaan. Jadi kalau ingin diet tidak perlu menyiksa diri. Sebab ada pilihan diet yang smart lewat Diasweet Litebite Wafer ini. Enaknya dapat, sehatnya juga dapat. Jadi dietnya jalan terus. Wafer renyah ini berserat tinggi dan bebas kolesterol, sehingga kita tidak perlu khawatir karena gula darah tetap terkontrol. Dengan berserat tinggi dan bebas kolesterol, mampu menurunkan kadar gula darah dan kesehatan kita akan tetap terjaga.

Tidak cuma Diasweet Litebite Wafer coklat saja yang pas buat kesehatan kita, sebab Diasweet Litebite Cinnamon Cookiesnya juga mantap. Kepingan cookiesnya kaya akan serat sehat dan mengandung segala kebaikan oat. Kebaikan oats dalam lezatnya cookies rasa kayu manis. Diasweet Litebite Cinnamon Cookies with Instant Oat adalah camilan sehat yang pas untuk menjaga kesehatan kita. Pemanis yang digunakan pada cookies ini tidak menyebabkan kerusakan gigi dan aman bagi penderita diabetes, karena hanya melewati saluran pencernaan tanpa diserap oleh tubuh sehingga gula darah tetap terkontrol. Saat tengah malam biasanya perut mudah sekali lapar. Diasweet Litebite Cinnamon yang mengandung gandum memiliki karbohidrat kompleks yang aman dikonsumsi saat tengah malam dan memberikan rasa kenyang.

diasweet-litebite-cinnamon-1-paeran
Diasweet Litebite Cinnamon Cookies – Healthy Snack

Rasanya saya tidak perlu menyesal telah menjatuhkan pilihan pada Diasweet Litebite sebagai healthy snack harian saya. Saya bisa ngemil kapanpun dan dimanapun, tanpa harus merasa bersalah pada kesehatan diri sendiri. Untuk melengkapi healthy lifestyle yang saya canangkan, akhirnya saya putuskan menggunakan Diasweet Sweetener untuk minuman harian yang saya konsumsi. Jadi saya tidak mau menggunakan gula biasa lagi. Bagi saya menjaga kesehatan diri sendiri harus kita lakukan secara serius dan benar-benar total. Sebab kesehatan adalah harta yang paling berharga.

diasweet-sweetener-1-paeran
Diasweet Low Calorie Sweetener – rangkaian healthy snack

Karena Diasweet menawarkan sweetener yang baik untuk menunjang kesehatan kita, akhirnya saya mantap menggunakan Diasweet Sweetener juga. DIASWEET Low Calorie Sweetener adalah pemanis buatan yang sehat, rendah kalori dan baik untuk penderita diabetes.
• Tiap tablet Diasweet Sweetener mengandung 18 mg Aspartam
• Tiap sachet Diasweet Sweetener powder mengandung 40 mg Aspartam

Aspartam adalah pemanis buatan yang punya kekuatan manis 160 hingga 220 kali lebih tinggi daripada gula sukrosa. Penggunaan aspartam ditujukan untuk mengurangi jumlah kalori gula. Hasil riset yang dilakukan FDA (Food and Drug Administration) menyebutkan, aspartam masih dalam batas aman untuk manusia jika konsumsi per harinya sebanyak 50 mg/kg berat badan. Contohnya jika berat badan kita 50 kg, maka jumlah asupan aspartam per hari adalah 2500 mg. Jadi pengguna Diasweet Sweetener dapat menyesuaikan jumlah yang di konsumsi sesuai kebutuhan. Dengan Diasweet Low Calorie Sweetener kita tetap dapat menikmati secangkir teh manis kesukaan kita. Sebab Diasweet Low calorie Sweetenr ini adalah pemanis buatan yang sehat, rendah kalori dan rendah kolesterol. Jadi baik juga bagi penderita diabetes. Sekarang saya tidak perlu ragu lagi untuk mengkonsumsi minuman manis. Dengan Diasweet Low Calorie Sweetener (pemanis buatan yang sehat, rendah kalori dan baik bagi penderita diabetes ini), saya tetap dapat merasakan manisnya hidangan tanpa rasa cemas.

diasweet-sweetener-campuran-1-paeran
Varian Diasweet Low Calorie Sweetener – penunjang healthy snack

Keputusan besar lainnya yang telah saya buat adalah mengkonsumsi Diasweet Litesip Fruit Juice. Diasweet Litesip Fruit Juice adalah varian produk baru dari Diasweet Litesip yang merupakan minuman juice dari buah-buahan dan sayuran segar, yang diesktrasikan khusus sehingga menciptakan juice dengan rasa yang segar dan lezat.

Dari tiga varian rasa yang ditawarkan yaitu:
Diasweet Litesip Yellow Fruit Juice

diasweet-juicedetail-yellow

Diasweet Litesip Red Fruit Juice

diasweet-juicedetail-red

• Diasweet Litesip Green Fruit Juice,

diasweet-juicedetail-green

imgnewlitesip

pilihan saya akhirnya jatuh pada Diasweet Litesip Green Fruit Juice.

 

diasweet-litesip-green-juice-3-paeran
Diasweet Litesip Green Juice – penunjang healthy snack

Diasweet Litesip Green Fruit Juice mengandung Antioksidan Lutein yang sangat baik untuk menangkal radikal bebas, memperkuat sistem kekebalan tubuh, anti aging, anti kanker, serta menjaga kesehatan mata. Diasweet Litesip Green Juice yang merupakan minuman campuran dari bayam, brokoli, dan nanas ini tinggi serat serta bebas kolesterol, sehingga kita tetap bisa mengontrol gula darah. Mulai sekarang saya tidak mau lagi mengkonsumsi soft drink atau minuman bersoda lainnya.

Agaknya Diasweet Litesip Fruit Juice ini merupakan healthy produk yang benar-benar smart sebab:
• Bentuknya yang cair membuat nutrisi yang dikandung dalam Diasweet Litesip Fruit Juice ini mudah diserap oleh tubuh.

img-cepatserap
• Efisien untuk yang aktif dan tidak sempat mengkonsumsi buah tiap harinya.

img-efisien
• Merupakan alternatif minuman sehat dibanding dengan minuman-minuman lainnya

img-alternativeminuman

Dengan menjadikan Diasweet sebagai bagian dari healthy lifestyle saya, rasanya saya bisa bernafas lega dari ancaman diabetes. Ternyata tidak semua healthy snack rasanya tawar (plain). Sebab dari pengalaman pribadi selama ini, ternyata hal itu bisa terbantahkan lewat Diasweet LiteBite. Healthy snack yang disajikan Diasweet rasanya benar-benar mantap di lidah dan tetap ‘menggigit’. Gurih, renyah, manis dan yang jelas tetap healthy buat kesehatan kita. Agaknya itu yang tidak dimiliki oleh snack lain diluar Diasweet.

diasweet-kombinasi-2-paeran
Rangkaian Diasweet Litebite dan Sweetener – healthy snack

Begitu juga halnya dengan Diasweet Low Calorie Sweetenernya. Saat kita tambahkan dalam minuman favorit, hampir tidak ada bedanya dengan gula biasa. Teh, kopi, jus atau minuman favorit lainnya yang saya tambahkan Diasweet Low Calorie Sweetener kedalamnya, tetap berasa mantap dan nikmat di lidah. Kemasannya sangat praktis dan menawarkan varian yang cukup simple untuk dibawa kemana saja. Cocok buat orang-orang yang tergolong sibuk seperti saya.

 

diasweet-kombinasi-lengkap-a-1-paeran
Diasweet merupakan produk berkualitas penunjang healthy snack

Yang membuat saya salut berat dengan Diasweet adalah varian inovasi barunya yaitu Diasweet Litesip Fruit Juicenya. Jujur saya baru tahu kalau juice dari buah-buahan dan sayuran segar, yang diesktrasikan khusus ini mampu menciptakan juice dengan rasa yang segar dan lezat. Benar-benar nikmat. Kombinasi sayur dan buahnya mantap banget. Smart solusi buat mereka-mereka yang tidak suka buah dan sayur. Padahal buah dan sayur sangat menentukan tingkat kesehatan kita secara keseluruhan. Pilihan rasa yang ditawarkan Diasweet varian terbaru ini juga cukup beragam, jadi bisa pilih varian rasa yang sesuai dengan selera kita. Terus terang saya penasaran dengan rasa Diasweet Litesip Yellow Fruit Juice dan Diasweet Litesip Red Fruit Juice. Selama ini saya masih menikmati mantapnya Diasweet Litesip Green Fruit Juice saja. Jadi next pasti keduanya akan jadi ‘target buruan’ saya berikutnya.

diasweet-kombinasi-lengkap-c-2-paeran
Sejuta kebaikan dari rangkaian produk Diasweet penunjang healthy snack

Sebenarnya masih banyak hal yang ditawarkan Diasweet pada kita. Jika penasaran seperti apa lengkapnya, tinggal klik saja di http://www.diasweethealthy.com/ . Panduannya cukup lengkap dengan cara mengulas yang sangat menarik. Jadi bisa membuat kita antusias untuk tahu lebih banyak. Karena selera masing-masing orang berbeda, saya rasa pilihan kita nantinya juga akan sangat berbeda. Tapi apapun pilihan yang kita jatuhkan, asalkan tetap menggunakan frame Diasweet, saya rasa kita sudah membuat keputusan yang bijaksana. Healthy food, healthy snack dan healthy drink, semuanya akan membuat kita semakin menghargai betapa berartinya kesehatan kita. Whatever you are, be good one with Diasweet.

diasweet-kombinasi-lengkap-b-1-paeran
Pilihan terbaik untuk menunjang healthy snack ada pada Diasweet

Yuk bagi pengalaman kita saat mengkonsumsi Diasweet pada sahabat lainnya. Tinggal buka saja link  http://www.diasweethealthy.com/diasweet-competition/. Siapa tahu pengalaman yang kita share bisa menginspirasi orang lain, untuk melakukan kebaikan yang sama bahkan lebih. Berbagi itu indah.

diasweet-trio-kombinasi-2-paeran
Healthy snack cuma Diasweet

Naskah ini di ikut sertakan dalam #DiasweetHealthySnackBlogCompetition lewat http://www.diasweethealthy.com/

Catatan: Materi penunjang diambil dari http://www.diasweethealthy.com/ dan https://id-id.facebook.com/diasweethealthy. Foto (image): dokumen pribadi

 

MENGAGUMI 1000 PESONA PULAU LOMBOK

Pasti kita semua kenal dan sangat familier dengan pulau Lombok, salah satu pulau yang ada di wilayah nusantara tercinta, yang kini juga menjadi salah satu destinasi wisata unggulan Indonesia. Indonesia memang di karunia ribuan pulau yang terbentang dari Sabang sampai Merauke. Semuanya memiliki keindahan dan eksotisme masing-masing. Tidak sedikit juga diantaranya yang mampu mendunia dan selalu menjadi jujugan para wisatan, baik dari dalam negeri maupun manca negara. Salah satu diantaranya adalah pulau Lombok yang berada di Nusa Tenggara Barat (NTB) ini.

Secara geografis pulau Lombok mempunyai empat kabupaten yaitu kabupaten Lombok Barat, Lombok Timur, Lombok Tengah dan Lombok Utara. Lombok barat terkenal dengan Senggigi-nya sementara Lombok Tengah punya pantai Kuta- Lombok. Pulau Lombok juga memiliki puluhan pulau kecil yang dikenal dengan sebutan gili. Tiga pulau gili yang terkenal di dunia adalah gili Air, gili Meno dan gili Trawangan.  Ketiga gili tersebut memang menjadi tujuan utama para wisatawan yang berlibur ke pulau Lombok. Sebenarnya tidak hanya tiga gili itu saja yang menawarkan keindahan alam bawah laut, sebab masih ada gili Nanggu, Sudak, Kedis dan gili-gili yang lainnya. Kesemuanya juga menawarkan keindahan alam bawah air yang tidak kalah menariknya.

Akhir-akhir ini gaung pulau Lombok sebagai destinasi wisata memang cukup santer terdengar hingga ke manca negara. Kalau kita kilas balik ke tahun 1997, mungkin animo orang terhadap pulau Lombok tidak seantusias sekarang ini. Apalagi saat terjadi krisis moneter sekitar tahun 1998 membuat geliat wisata di pulau Lombok sempat terhenti. Ditambah lagi tahun 2000 Lombok diterjang kerusuhan antar etnis dan agama. Baru sekitar tahun 2007 potensi wisata pulau Lombok mulai berbenah kembali hingga sekarang. Hal itu terbukti melalui dua penghargaan bergengsi dan sangat prestisius yang mampu di raih pulau Lombok.

Pada ajang The World Halal Travel Summit & Exhbition 2015, Model The Fastest Growing Tourism Sector yang di gelar 19-21 Oktober 2015 di Abu Dhabi, Uni Arab Emirate (UAE) tersebut, Lombok berhasil menggondol:

  • WORLD BEST HALAL HONEYMOON DESTINATION
  • WORLD BEST HALAL TOURISM DESTINATION

Sebuah prestasi yang cukup fantastis untuk Indonesia dan merupakan kabar baik buat pulau Lombok sendiri. Lombok yang mendapat sebutan pulau seribu masjid ini, memang menjadi satu-satunya destinasi wisata di Indonesia yang masuk nominasi Wisata Halal Terbaik di dunia pada 19-21 Oktober 2015 yang lalu di Abu Dhabi. Kultur budaya, keaneka ragaman serta keunikan yang dimiliki Lombok ternyata mampu menawan hati banyak wisatawan.

Piala Kemenangan
Penghargaan yang diterima pulau Lombok pada ajang The World Halal Travel Summit & Exhbition 2015

Dari 14 kategori yang dilombakan, pulau Lombok berhasil masuk pada dua kategori nominasi. Yaitu World’s Best Halal Honeymoon Destination dan World’s Best Halal Tourism Destination. Kriteria dalam menentukan daerah dan destinasi wisata yang masuk nominasi, berdasarkan voting yang dilakukan terhadap wisatawan muslim dunia. Para wisatawan yang memberikan suara adalah mereka-mereka yang pernah mengunjungan destinasi yang dikategorikan. Termasuk kunjungan yang dilakukan panitia The World’s Halal Travel Summit di Lombok sendiri. Keberhasilan pulau Lombok masuk dalam dua kategori tersebut dilihat dari survei kepuasan wisatawan muslim yang datang ke pulau Lombok. Rata-rata mereka senang berada di Lombok, karena setiap tempat penginapan selalu menyediakan fasilitas ibadah seperti sajadah dan arah kiblat.

Pada kategori World’s Best Halal Honeymoon Destination (Destinasi Bulan Madu Halal Terbaik Dunia), Lombok juga mampu bersaing dengan beberapa destinasi lain di dunia seperti Abu Dhabi (UAE), Antalia (Turkey), Krabi (Thailand), dan Kuala Lumpur (Malaysia). Sementara untuk kategori World’s Best Halal Tourism Destination (Destinasi Wisata Halal Terbaik Dunia), pulau Lombok harus bersaing dengan tujuh destinasi dunia lain, yaitu Abu Dhabi, Antalia (Turkey), Aman (Jordan), Doha (Qatar), Istanbul (Turkey), Marakech (Maroko), dan Kuala Lumpur (Malaysia).

Keberhasilan dan prestasi pulau Lombok tidak jatuh begitu saja dari langit. Banyak hal yang telah dilakukan Lombok untuk berbenah. Seperti pada bulan Agustus – September 2015 yang lalu, Lombok menghelat Bulan Budaya Lombok-Sumbawa 2015. Acara tersebut berlangsungkan pada 18 Agustus sampai dengan 16 September 2015, dengan mengambil tempat di Kompleks Islamic Center, sebuah kawasan yang akan menjadi ikon baru pariwisata syariah di NTB.

11222622_866765866732139_4916826785470319833_n
Bulan Budaya yang diselenggarakan Lombok sebagai salah satu bentuk inovasi daerah untuk memperkenalkan potensi wisata yang dimiliki pulau Lombok.
12004129_884467964961929_5386953448058491694_n
Festival Senggigi yang berpusat di Lombok Barat menjadi ajang promosi wisata sekaligus potensi daerah bagi pulau Lombok

Lokasi lain yang dijadikan arena kegiatan adalah Pasar Seni dan Pantai Senggigi untuk momen penutupan BLS,  sementara untuk pembukaan Festival Senggigi, kota tua Ampenan dipilih sebagai lokasi atraksi parade budaya lintas etnis dari 12 etnis di Indonesia. Untuk Taman Mayura dan Jalan Tenun ditetapkan sebagai lokasi pameran kerajinan tenun tradisional dan industri kerajinan batu akik. Ada 24 kegiatan seni budaya dan ekonomi kreatif yang diselenggarakan dengan melibatkan 10 kota dan kabupaten se-NTB. 10 negara jiran seperti Qatar, Kuwait, Jepang, Brunei Darusalam, Cina, Mongolia, Inggris, Jerman, Italia, Amerika Serikat juga diundang untuk pentas lintas negara. Dengan usaha dan kegigihan serta kerja keras yang dilakukan Lombok dalam memperkenalkan destinasi wisatanya pada dunia, tak berlebihan kiranya jika hasilnya berbuah manis dengan berhasil meraih 2 penghargaan bergengsi tersebut.

Kalau pantai di Lombok masuk dalam 10 Pantai Tercantik di dunia rasanya tidak berlebihan. Sebab siapa yang tak terpesona dengan pantai dengan Laut biru jernih sejauh batas mata memandang. Paparan sinar mataharinya cukup menghangatkan kulit.  Hempasan ombak begitu manis dan menggelitik kaki. Pantai-pantai tersebut begitu cantik bagai berlian yang tersembunyi dipelukan pertiwi. Yang lebih membanggakan lagi, dalam daftar yang dimuat oleh Lonely Planet, pantai yang ada di Pulau Lombok-NTB ini disejajarkan dengan keindahan pantai di Kepulauan Hawaii, Bahama, dan Karibia. Rasanya banyak orang yang sependapat dengan hal itu, karena di Lombok bertaburan pantai yang menawan.

PANTAI MAWUN - LOMBOK TENGAH 4
Pantai Mawun yang berada di kabupaten Lombok Tengah, memilik keindahan alam yang begitu menawan. (Dokumen: pribadi)

Meskipun Lombok kaya dengan pantai nan elok, sebenarnya sebagian besar wilayah pulau Lombok didominasi oleh gunung Rinjani yang juga merupakan obyek pariwisata untuk adventure atau petualangan. Gunung Rinjani merupakan gunung yang masih aktif dan merupakan gunung tertinggi kedua setelah Jaya Wijaya yang ada di Irian Jaya. Gunung Rinjani juga menyimpan banyak keindahan seperti gunung Barujari, danau, air panas, satwa liar dan masih banyak lainnya.

Ternyata pendakian gunung Rinjani dianggap sebagai salah satu penjelajahan terbaik di kawasan Asia Tenggara. Trek pendakian gunung Rinjani biasanya di mulai dari Senaru menuju lereng kawah, lalu menuruni kawah danau dan berlanjut ke Sembalun Lawang. Pendakian dengan rute trek ini biasanya menghabiskan waktu 3 hari. Ada juga yang memulai pendakian dari Sembalung Lawang dan berakhir di Senaru. Bagi para pendaki sejati biasanya langsung melanjutkan pendakian ke puncak gunung berapi. Pendakian menuju Rinjani dapat di tempuh dalam waktu 4 hari, dimulai dari Sembalun Lawang dan berakhir di Senaru.

WISATA SERU LOMBOK
Salah satu potensi wisata yang ada di pulau Lombok. (Dokumen: KhasLombok)

Saat menelusuri Rinjani, kita akan bertemu dengan air Terjun Penimbungan di jalur torean Rinjani yang lebih familiar dengan sebutan Penimbungan Waterfall. Selain pesona Penimbungan Waterfall, ada sebuah tempat yang mulai populer di Lombok Timur. Tepatnya di kaki Gunung Rinjani desa Sembalun. Disana ada Bukit Pergasingan dengan ketinggian puncaknya 1.700 meter di atas permukaan laut (mdpl). Puncak bukit ini dinyatakan sebagai surga untuk menyaksikan lanskap laut saat matahari terbit, dan juga pemandangan gunung Rinjani saat matahari terbenam. Tidak cuma itu saja, dari puncak ini kita bisa menyaksikan pemandangan lembah yang diisi petak-petak hijau persawahan dan pemukiman. Sungguh memikat hati.

Selain keindahan alamnya yang begitu memukau, banyak hal lain yang bisa kita lirik di pulau Lombok. Kalau kita berkunjung ke Sekotong dan Gili, disana banyak pembudidayaan mutiara, yang selama ini berperan penting dalam peningkatan ekonomi pulau Lombok. Sementara di daerah Sekarbile banyak dijumpai pengrajin mutiaranya,  selain dikenal juga sebagai sentra pengrajin emas dan perak. Di daerah ini kita bisa membeli mutiara dengan harga yang beragam tergantung dari besar kecilnya mutiara tersebut.

Butiran Mutiara
Potensi aneka jenis mutiara yang dimiliki pulau Lombok. (Dokumen:KhasLombok)

Untuk urusan yang satu ini, agaknya Indonesia patut berbangga memiliki pulau Lombok. Karena dari tempat inilah pesona keindahan mutiaranya terkenal sampai ke seluruh dunia. Keunggulan mutiara Lombok memang sudah diakui dunia, bahkan sudah di eksport ke luar negeri dengan harga yang cukup tinggi. Jika dibandingkan dengan mutiara Tihiti dan mutiara Akoya, mutiara dari pulau Lombok tetap yang terbaik. Meskipun kedua mutiara dari Thiti dan Akoya berkwalitas bagus dan sulit ditemukan, namun mutiara Lombok lebih digemari orang. Keunggulan mutiara Lombok karena mutiara yang dihasilkan besar-besar dan kilaunya sangat indah. Inilah alasannya mengapa mutiara di pulau Lombok tetap menjadi pilihan semua orang, baik dalam maupun luar negeri. Harga yang tinggi memang sebanding dengan keindahan mutiara dari pulau Lombok.

semua khas lombok 2
Perhiasan mutiara sebagai salah satu komoditi andalan pulau Lombok. (Dokumen: KhasLombok)

Mutiara di pulau Lombok dihasilkan dari budidaya mutiara air laut dan budidaya mutiara air tawar. Sampai sekarang masih dilakukan pembudidayaan mutiara disana. Budidaya mutiara dengan air laut menghasilkan mutiara laut, sementara budidaya mutiara air tawar menghasilkan mutiara yang disebut mutiara air tawar.

Selain mutiara, Lombok juga dikenal dengan kain tenun ikat dan songketnya. Tenun Ikat dan Songket di Lombok ini memiliki kwalitas yang sangat baik. Kriteria memilih kain Songket atau Tenun Ikat yang baik bisa lihat dari kehalusan dan kerapihan selama proses pembuatnya. Jika kita lihat kain sebelah dalamnya, disana akan terlihat kerapihan dari benang-benang yang tersusun membentuk pola dan motif kain tersebut. Selain jenis bahan, warna dan corak kain, kain Tenun Ikat dan Songket yang berkualitas baik akan kuat dan tahan lama tanpa pudar warnanya dan tidak mudah lapuk bahannya. Bahkan ada kain songket yang telah berusia 90 tahun dan masih sangat baik kondisinya. Harga yang ditawarkan di galeri-galeri ini disesuaikan dengan tingkat kesulitan dalam membuatnya, bahannya, juga tentu saja lamanya pembuatan. Dari mulai yang berbahan katun, semi Sutra dan Sutra tersedia disana. Di tambah dengan sentuhan Prada yang membuat Tenun dan Songket itu semakin indah.

SONGKET - TENUN LOMBOK 1
Banyak sentra pengrajin tenun yang potensial di pulau Lombok. (Dokumen: pribadi)

Jangan heran kalau harga Tenun Ikat dan Songket disini berkisar antara ratusan ribu hingga jutaan rupiah. Nilai sebesar itu masih sepadan dengan keindahan, kualitas dan kesulitan dalam membuatnya. Apalagi rata-rata hand made atau buatan tangan. Maka tidaklah mengherankan bila kain Tenun Ikat dan Songket ini menjadi salah satu produk andalan daerah Lombok – Nusa Tenggara Barat. Untuk menyelesaikan sehelai kain songket memakan waktu 1 hingga 1,5 bulan. Tenun ikat dan Songket merupakan salah satu produk andalan juga di Lombok – Nusa Tenggara Barat.

GALERI TENUN - LOMBOK
Galeri tenun sebagai salah satu sarana untuk mempromosikan potensi wisata yang dimiliki pulau Lombok. (Dokumen: pribadi)

Apa yang dilakukan Lombok dalam membangun potensi yang mereka miliki, memang patut menjadi contoh bagi daerah-daerah lain yang mempunyai karakteristik hampir sama dengan pulau Lombok ini. Lombok benar-benar jeli menyasar semua potensi dan cela-cela bisnis yang mereka miliki, guna mendulang sekaligus mengatrol ekonomi daerah secara keseluruhan. Benar-benar Inovasi daerah tanpa henti. Hebatnya lagi geliat pembangunan serta pemberdayaan ekonomi yang dilakukan pemerintah daerah, benar-benar ditunjang oleh seluruh komponen dan elemen masyarakat yang ada disana. Hingga rasanya tak butuh waktu lama bagi Lombok untuk mampu berkibar di kancah dunia. Lombok dengan julukan pulau seribu masjid ini mampu menyandingkan kultur budaya, keaneka ragaman serta keunikan lokal yang mereka miliki, menjadi sebuah potensi ekonomi yang saling menunjang dan bersandingan satu dengan lainnya. Inovasi daerah yang di lakukan Lombok benar-benar tepat pada sasarannya.

LEMBAR - 6
Dengan mayoritas penduduk beragama islam, tidak sulit menemukan masjid di pulau Lombok. (Dokumen: pribadi)
LEMBAR - 3
Angkutan tradisional yang masih ada dan beroperasi di pulau Lombok. (Dokumen: pribadi)
LEMBAR - 4
Pasar tradisional yang ada di wilayah Lembar – Lombok Barat. (Dokumen: pribadi)

Agaknya Lombok benar-benar siap menjadi destinasi wisata dunia dengan menyempurnakan beberapa sarana dan prasarana penunjang seperti bandara udara baru LOMBOK PRAYA dan pelabuhan Lembar. Kedua tempat ini memang menjadi pintu masuk

PORT OF LEMBAR
Port of Lembar yang berada di Lombok Barat menjadi salah satu akses masuk ke pulau Lombok. (Dokumen: pribadi)
AKTIFITAS PELABUHAN LEMBAR 1
Keseharian aktifitas bongkar muat di pelabuhan Lembar – Lombok Barat. (Dokumen: pribadi)

untuk akses ke pulau Lombok. Meskipun masih banyak kekurangan yang harus dibenahi dan terus diperbaiki, secara keseluruhan apa yang dilakukan pulau Lombok selama ini sudah patut diacungi jempol. Sebagai sebuah pulau kecil yang jauh dari keramaian ibu kota, Lombok tahu bagaimana memoles pesonanya, agar layak ‘dilirik’ banyak orang untuk datang dan segera berkunjung. Walaupun letaknya secara geografis tergolong diuntungkan karena berdekatan dengan pulau Bali, tapi bukan berarti kesuksesan wisata di pulau ini datang dengan sendirinya. Sebab apa yang dilakukan pulau Lombok selama ini sudah cukup membuktikan pada dunia bahwa…… Lombok memang punya 1000 pesona untuk dikagumi.

SELAMAT DATANG - BANDARA INTERNASIONAL LOMBOK
Bandara internasional LOMBOK PRAYA yang menjadi akses masuk ke pulau Lombok lewat udara. (Dokumen: pribadi)

Artikel ini diikutsertakan pada Kompetisi Menulis Blog Inovasi Daerahkuhttps://www.goodnewsfromindonesia.id/competition/inovasidaerahku

MENGINTIP POTENSI PELABUHAN LEMBAR 2016

PT Pelabuhan Indonesia III (PERSERO) cabang Lembar, menjadi salah tempat pengembangan usaha bagi PT BJTI PORT Surabaya di pulau Lombok sejak dua tahun yang lalu. Pelabuhan Lembar yang terletak di Kabupaten Lombok Barat – NTB, memiliki geografis: 080-43’-50,2” LS /1160-04’-24,20” BT. Sebagai pelabuhan kelas III, Lembar  memiliki luas perairan 481 Ha dengan luas daratan 156,50 Ha. Untuk alur pelayarannya sendiri memiliki panjang 1.490 meter dan lebar 60 meter. Rintangan bawah airnya meliputi lumpur, air serta batu karang. Khusus untuk kedalaman (LWS) memiliki alur pelayaran 19 m (rata-rata), dengan kolam pelabuhan 6,5 m (rata-rata), sementara didepan dermaga 6 m.

KEGIATAN BONGKAR MUAT - LEMBAR 3

Klasifikasi Pelabuhan Lembar – Lombok – Nusa Tenggara Barat ditinjau dari segi teknis & letak geografisnya merupakan Pelabuhan Alam (natural and protected harbour), tidak menggunakan brak water karena lokasi pelabuhan berada terletak dalam teluk sehingga terlindung dari angin dan gelombang. Sementara Ditinjau dari segi penyelenggaraannya merupakan Pelabuhan Umum untuk melayani kepentingan pelayanan masyarakat pada umumnya.

KEGIATAN BONGKAR MUAT - LEMBAR 4

 

KONDISI ALAM DAN MASYARAKATNYA

LEMBAR - 6

Sisi religius masyarakat di sekitar pelabuhan Lembar yang mayoritas beragama Islam sangat terasa. Sarana ibadah seperti masjid sangat mudah kita temui di tempat ini. Meskipun tekstur tanahnya perbukitan, namun daerah ini cukup subur juga walaupun tidak bisa disejajarkan dengan pulau Jawa. Mata pencaharian masyarakat Lembar juga sangat beragam. Ada yang berprofesi sebagai petani/berkebun, peternak, pedagang, nelayan dan sebagiannya lagi menjadi buruh di pelabuhan.

LEMBAR - 2

Sarana transportasi modern sudah cukup memadai di tempat ini. Meskipun begitu angkutan umum berkategori tradisional seperti dokar banyak juga beroperasi di wilayah Lembar. Hanya saja kedua jenis alat trasportasi massa ini jam operasional benar-benar terbatas. Jadi kalau ingin memanfaatkan angkutan umum harus benar-benar hafal jam operasionalnya.

LEMBAR - 3

Yang paling sering di keluhkan ketika berada di Lembar adalah mahalnya harga makanan matang (siap saji) di warung makanan atau kedai. Padahal untuk jenis makanan yang sama kalau kita beli di pasar tradisional setempat, bisa hemat hampir 50 persenan.  Lembar memang memiliki pasar tradisional yang letaknya tidak begitu jauh dari wilayah pelabuhan. Tiap hari senin pasar Lembar lebih ramai dari hari biasanya, karena ada semacam pasar malam ditempat ini.

LEMBAR - 4

LEMBAR - 1

Lembar juga menjadi pintu masuk wisatawan manca negara dari pintu laut. Sektor pariwisata di pulau Lombok memang sedang menggeliat akhir-akhir ini. Apalagi baru-baru ini Lombok mampu menyabet 2 perhargaan wisata kelas dunia. Hal itu ikut memacu terdongkraknya potensi wisata pulau Lombok secara keseluruhan. Secara tidak langsung kondisi tersebut ikut berimbas juga pada masuknya wisatawan asing lewat pelabuhan Lembar. Tak heran kalau kita sering melihat turis asing menginjakkan kaki di Lembar sebelum melanjutkan perjalanan ke tempat wisata yang mereka tuju.

Piala Kemenangan

 

SISI BISNIS PELABUHAN LEMBAR BAGI PT BJTI PORT

Sebagai pelabuhan kelas III, Lembar sebenarnya memiliki potensi bisnis yang menjanjikan kedepannya. Hal itulah yang bisa dibaca oleh PT BJTI PORT Surabaya, sejak mengembangkan usahanya bermitra dengan PT PELABUHAN INDONESIA III Cabang Lembar kurang lebih dua tahun yang lalu tersebut. Realisasi kerjasama itu meliputi: kerjasama alat berat dan Jasa Operator Mekanik (OM).

KEGIATAN BONGKAR MUAT - LEMBAR 5

Sementara PT BJTI PORT SURABAYA sendiri memiliki Bidang Usaha dan Layanan Utama antara lain:

  1. Terminal Petikemas Domestik

Turunnya angka Import yang melewati jalur Pelabuhan Indonesia tidak serta merta disertai turunnya arus barang antar pulau. Perkembangan perekonomian Indonesia mendorong peningkatan intensitas perdagangan antar pulau. Arus distribusi barang antar pulau yang menggunakan petikemas terus meningkat. BJTI sebagai operator pelabuhan terpercaya siap mendukung kelancaran peti kemas melalui layanan bongkar muat petikemas domestik.

LAPANGAN PENUMPUKAN KONTAINER

  1. Terminal Curah Kering

Sebagai badan usaha pelabuhan terpercaya, PT. BJTI juga menyediakan layanan terpadu kegiatan B/M curah kering yang  mendukung kegiatan industri secara keseluruhan.

Untuk Bidang Usaha Pelayanan Jasa Penunjang antara lain :

  1. Penanganan General Cargo

Diluar layanan Terminal petikemas domestik dan curah kering, BJTI memberikan layanan handling  cargo secara umum (general cargo).

  1. Penanganan Barang Curah Cair

BJTI memberikan layanan curah cair terbaik yang secara keseluruhan didukung dengan fasilitas yang memadai.

  1.  Penanganan Batubara

Melalui Terminal Pelabuhan batu bara di Kawasan Satui Kabupaten Tanah Bumbu Kalimantan Selatan, BJTI memberikan layanan kegiatan bongkat muat batubara yang mendukung kelancaran kegiatan industri.

  1.   Pelayanan Container Yard (CY)

BJTI menyediakan lokasi tempat penumpukan petikemas (Container Yard) di Lini II (sekitar wilayah Tanjung Perak) sebanyak 10 (sepuluh) lokasi

      5.  Pelayanan Jasa Forwarding, meliputi :

  • Konsolidasi (Gudang Ekspor). Layanan ini membantu beberapa pemilik    

barang yang akan mengirim barang dengan jumlah kurang dari kapasitas

muat peti kemas.

  • Pengurusan Jasa Kepabeanan (Custom Clearance). Untuk mengurus

ke Kantor Pelayanan Bea dan Cukai Type Madya Tanjung Perak dan Kanwil

Bea & Cukai

  • Pelayanan Petikemas via Intermoda Kereta Api. Pengiriman petikemas

dengan jalur kereta api Surabaya – Jakarta PP dengan jumlah pengiriman

rata-rata 40 container/hari PP.

  • Pelayanan Instalasi Karantina. Tersedia tempat khusus beserta sarana

Yang ada padanya untuk layanan Instalasi Karantina, diantaranya Kegiatan

Fumigasi yang berada di Jalan Prapat Kurung Utara.

  • Pelayanan Transit Petikemas. Memberikan layanan depo transit

sementara terhadap Container Internasional yang akan  diangkut menuju ke

Terminal Petikemas Internasional atau sebaliknya sambil menunggu

penyelesaian dokumen.

KEGIATAN BONGKAR MUAT - LEMBAR 2

Khusus untuk wilayah pelabuhan Lembar, realisasi kerja sama yang dilakukan oleh PT BJTI PORT dengan PT PELABUHAN INDONESIA III (PERSERO) cabang Lembar untuk enam bulan terakhir memiliki output/jumlah produksi sebagai berikut:

 

NO

 

BULAN DAN TAHUN

 

JUMLAH PRODUKSI

 

NILAI DALAM RUPIAH

1 Oktober 2015 3.958 Teus 367.941.000
2 Nopember 2015 4.567 Teus 401.674.000
3 Desember 2015 4.312 Teus 372.120.000
4 Januari 2016 3.844 Teus 325.274.120
5 Februari 2016 3.898 Teus 340.287.500

Rata-rata kenaikan produksi perbulannya sebesar 3 % (persen).

KEGIATAN BONGKAR MUAT - LEMBAR 1

Berbagai macam upaya terus dilakukan untuk meningkatkan jumlah produksi dan pendapatan. Salah satu diantaranya adalah mendatangkan alat berat RS dari Surabaya, untuk menggantikan alat lama (FL) yang tidak layak pakai dan sudah waktunya diganti. Memang banyak faktor yang ikut menentukan atau mempengaruhi hasil produksi atau pendapatan sebuah bidang usaha atau pekerjaan. Selain faktor alat/mesin penunjang utama, kualitas SDM nya juga ikut pegang peranan penting di dalamnya. Sebab bagaimanapun juga manusialah yang menjalankan roda aktifitas/pekerjaan tersebut dalam kesehariannya. Sisi SDM pelabuhan Lembar ini memang diakui butuh peningkatan kualitas.

KEGIATAN BONGKAR MUAT - LEMBAR 7

Selain faktor alat/ mesin penunjang utama dan SDM, sisi infrastruktur serta sarana dan prasarana juga tidak bisa dianggap remeh. Seperti contoh diakhir tahun 2015 yang lalu jaringan listrik khusus di wilayak Lembar juga sering padam. Satu hari bisa lebih dari 2 kali. Hal ini jelas ikut berimbas pada aktifitas bongkar muat pelabuhan yang kebanyakan mesin/alat penunjang pekerjaannya menggunakan listrik sebagai penggeraknya. Jadi saat terjadi lampu mati, pekerjaan benar-benar terhenti total.

PINTU GERBANG LEMBAR

Mengingat usianya yang masih dua tahun, memang butuh kerja keras dan perjuangan yang tidak kenal lelah untuk ‘memoles’ pelabuhan Lembar agar memiliki pesona yang sangat menggiurkan ke depannya. Semua kendala yang ada tidak harus mematikan semangat kita untuk melakukan yang terbaik. Dengan pembenahan step by step diharapkan mampu menutup semua celah yang ‘kurang cantik’. Sehingga kedepannya potensi pelabuhan Lembar benar-benar mampu didulang semaksimal mungkin. Mengingat sektor wisata pulau Lombok yang terus berbenah dan memang sudah kelihatan gaungnya, diharapkan kondisi ini juga ikut menarik masuknya barang dan jasa lewat jalur laut/pelabuhan yang lebih bagus lagi. Sehingga arus bongkar muat pelabuhan ikut terdongkrak naik dan makin ramai geliatnya. Jika faktor ini benar-benar terealisasi, ada celah bisnis bagi PT BJTI PORT Surabaya untuk:

  1. Mendatangkan HT untuk haulage dari kapal ke lapangan penumpukan (seaway)
  2. Mendatang forklift 3 ton untuk aktifitas stapping dan stripping
  3. Mendatangkan Hopper dan Grabe untuk bongkar muat curah

IMG-20160219-WA0002

Masih banyak jalan menuju Roma. Dengan totalitas  dan etos kerja yang baik, semoga makin bertambahnya usia membuat pelabuhan Lembar makin cantik potensinya.

 

KEGIATAN BONGKAR MUAT - LEMBAR 6

Catatan:

Materi penunjang diambil dari:

  1. DISHUBKOMINPO PROVINSI NTB tahun 2009
  2. http://www.bjti.co.id
  3. Hamdimuhammad blogspot